Connect With Us

Tinjau MBG di Tangsel, Jubir Istana Minta Warga Laporkan Penipuan Modus Katering

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 13 Januari 2025 | 18:00

Pelaksanaan MBG di SD Negeri Lengkong Gudang, Kecamatan Serpong, Tangsel, Senin 13 Januari 2025. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Juru Bicara Kantor Komunikasi Kepresidenan Adita Irawati mengimbau masyarakat waspada terhadap adanya modus penipuan mengatasnamakan program Makan Bergizi Gratis (MBG).

Ia pun meminta masyarakat segera melaporkannya jika menemukan oknum memanfaatkan program MBG tersebut.

"Kami mendapat laporan dari lapangan, ada oknum yang mencari keuntungan, bahkan ada yang penyelenggaraan fiktif mengatasnamakan Makan Bergizi Gratis, mereka menemui UMKM atau masyarakat dengan usaha katering," ujarnya saat meninjau MBG SD Negeri Lengkong Gudang, Kecamatan Serpong, Tangsel, Senin 13 Januari 2025.

Adita menegaskan pemerintah pusat sudah membentuk wadah khusus laporan masyarakat yang menemukan indikasi tersebut di lapangan, terhubung langsung dengan Badan Gizi Nasional (BGN).

Selain situs resmi BGN, masyarakat juga bisa melaporkan langsung ke pihak berwajib setempat.

"Jadi, bila menemukan atau melihat kondisi atau mengetahui adanya hal tersebut, laporkan saja. Sekarang BMG sudah ada platform pelaporan, yakni https://bgn.lapor.go.id/," ujar Adita.

Pemerintah juga akan melakukan evaluasi secara berkala untuk pelaksanaan makan bergizi gratis ini. Langkah tersebut akan dilakukan secara berkala, dua hingga tiga bulan ke depan.

"Pasti akan ada evaluasi, dari beberapa ujicoba yang kami lakukan, karena MBG ini sudah diujicobakan 10 hingga 11 bulan yang lalu di beberapa sekolah, monitor lagi mungkin dalam 1 hingga 2 bulan ini," ujarnya.

TOKOH
Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Selasa, 17 Juni 2025 | 12:05

Berbekal pengalaman panjang di industri hiburan sebagai manajer artis, Firmansyah kini menapaki dunia bisnis dengan membawa cita rasa kampung halamannya ke Kota Tangerang.

BISNIS
138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

Jumat, 4 Juli 2025 | 12:22

Del Monte Foods, perusahaan makanan kaleng asal Amerika Serikat yang telah berdiri selama 138 tahun, resmi mengajukan kebangkrutan. Keputusan ini mengejutkan banyak pihak

MANCANEGARA
Sejumlah WNI dari Iran Tiba di Tanah Air, Ceritakan Kondisi Perang

Sejumlah WNI dari Iran Tiba di Tanah Air, Ceritakan Kondisi Perang

Rabu, 25 Juni 2025 | 15:32

Belasan Warga Negara Indonesia (WNI) yang bertempat tinggal di Negara Iran telah dievakuasi ke Indonesia.

NASIONAL
Demi Beli Diamond Mobile Legends, Sekdes Ini Nekat Korupsi Dana Desa Rp500 Juta

Demi Beli Diamond Mobile Legends, Sekdes Ini Nekat Korupsi Dana Desa Rp500 Juta

Jumat, 4 Juli 2025 | 16:58

Seorang Sekretaris Desa (Sekdes) bernama Gian Gandana Sukma diduga menyalahgunakan dana desa untuk kepentingan pribadi, yakni membeli diamond Mobile Legends dan bermain judi online.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill