Connect With Us

Bandara Soekarno-Hatta Meriah Sambut Asian Games

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 3 Juli 2018 | 10:46

Sarana olahraga mini di Terminal Bandara Internasional Soekarno-Hatta. (TangerangNews.com/2018 / Rangga A Zuliansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Bandara Internasional Soekarno-Hatta akan didesain meriah menyambut Asian Games 2018 yang akan diselenggarakan pada 18 Agustus hingga 2 September 2018 di Tanah Air.

Mulai dari sisi udara, terminal dan darat termasuk juga transportasi massal antar terminal yang kini semakin diminati para pengguna jasa, yakni Kereta Layang (Skytrain).

“Bandara Internasional Soekarno-Hatta meriah menyambut penyelenggaraan Asian Games yang digelar di Tanah Air,” tutur Executive General Manager Bandara Soekarno-Hatta, M Suriawan Wakan, Selasa (3/7/2018).

Bandara

Dari sisi udara, Bandara yang terus melakukan transformasi digital tersebut telah mempersiapkan parking stand untuk pesawat yang menjadi partner Negara peserta Asian Games.

Sedangkan dari sisi Terminal, Wakan menyatakan, flow penumpang telah dibuat dengan jelas sejak turun dari pesawat, akreditasi, pemeriksaan imigrasi, pemeriksaan Bea dan Cukai hingga penjemputan.

Dari sisi Terminal nanti akan persiapkan Airport Helper khusus, Golf Car, Skytrain dibranding serba Asian Games.

“Kami juga telah mempersiapkan Posko Terpadu yang sebelumnya adalah Posko Angkutan Lebaran menjadi Posko Utama Asian Games, disamping Posko yang ada di setiap Terminal. Selain itu dibeberapa titik Terminal 1,2 dan 3 juga dilakukan branding sehingga ambience Asian Games 2018 bisa lebih terasa,” ujarnya.

bandara

Selain itu, Wakan menyatakan untuk menyemarakan Asian Games, PT Angkasa Pura II (Persero) akan mempersiapkan sejumlah sarana olahraga mini di Terminal untuk digunakan para pengguna jasa.

“Seperti tenis meja, billiard dan masih banyak lagi. Termasuk juga pada aplikasi Indonesian Airports kami akan buatkan fitur khusus untuk kebutuhan Asian Games,” terangnya.

bandara

Untuk memudahkan proses keimigrasian, PT Angkasa Pura II (Persero) telah berkoordinasi secara intens dengan pihak Imigrasi dengan menyediakan konter khusus bagi para atlet.

Teruntuk sisi darat, PT Angkasa Pura II (Persero) telah bekerja sama dengan Polres Bandara Soekarno-Hatta untuk mengurai arus lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan.

“Kami sangat bangga turut serta mensukseskan Asian Games 2018 di Indonesia. Kami berharap hal ini dapat turut mendukung prestasi para atlet, karena mereka dapat berlatih dengan lebih baik,” tuntasnya.(RAZ/HRU)

OPINI
Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Senin, 28 April 2025 | 17:39

Pilkada Serentak 2024 melahirkan Banyak Kepala daerah Terpilih sebagai Pemimpin Politik di daerah. Dampaknya adalah budaya retreat atau Pembekalan Yang dilaksanakan oleh Presiden RI melalui kementerian Dalam Negri kepada kepala daerah terpilih

BANTEN
Hari Buruh, Gubernur Banten Soroti Dampak AI Terhadap Dunia Kerja

Hari Buruh, Gubernur Banten Soroti Dampak AI Terhadap Dunia Kerja

Kamis, 1 Mei 2025 | 22:47

Gubernur Banten Andra Sony menyoroti perkembangan teknologi kecerdasan buatan (AI) terhadap dunia Ketenagakerjaan, saat menghadiri peringatan Hari Buruh Internasional (May Day) di Kabupaten Tangerang, Kamis 1 Mei 2025.

TANGSEL
Dibangun Akhir Tahun, PSEL di TPA Cipeucang Bakal Ubah 1.000 Ton Sampah Jadi Listrik 15,7 Megawatt

Dibangun Akhir Tahun, PSEL di TPA Cipeucang Bakal Ubah 1.000 Ton Sampah Jadi Listrik 15,7 Megawatt

Kamis, 1 Mei 2025 | 22:28

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) bersiap menghadirkan fasilitas pengolahan sampah modern, yang mampu mengolah hingga 1.000 ton sampah per hari dan mengubahnya menjadi energi listrik.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill