Connect With Us

Kejutan Spesial di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta di Hari Kopi Internasional

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 1 Oktober 2018 | 17:52

Wanita cantik pengguna jasa Bandara Internasional Soekarno-Hatta mendapatkan kopi khas Nusantara gratis di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta. (TangerangNews.com/2018 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Dalam rangka Hari Kopi Internasional yang jatuh pada Senin (1/10/2018), PT Angkasa Pura II (Persero) melalui Kantor Cabang Utama Bandara Internasional Soekarno-Hatta memberikan kejutan spesial kepada pengguna jasa  di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta. 

Para petugas wanita customer service mobile membagikan kopi khas Nusantara gratis. 

Pengguna jasa dibagikan kopi secara gratis melalui beberapa mitra usaha  kopi yang terdapat di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta.

BSH

Adapun beberapa jenis kopi yang dibagikan oleh petugas Bandara Soekarno-Hatta yaitu Kopi Luwak, Kopi Toraja, Kopi Lanang, Kopi Kintamani, Kopi Aceh Gayo, Kopi Wamena, Kopi Flores Bajawa, dan Kopi Jawa. 

Seluruh kopi nusantara yang sudah diseduh itu bisa didapatkan pengguna jasa dengan cuma-cuma. 

Melalui Hari Kopi Internasional ini, Bandara Soekarno-Hatta yang selalu memberikan pelayanan prima itu,  ingin menyampaikan bahwa negara Indonesia merupakan negara yang kaya akan penghasil kopi keempat terbesar. 

“Negara ini sangat-sangat besar penghasil kopinya. Bahkan kopi gayo  asal Aceh rasanya sudah dikenal diseluruh dunia,” ujar  Deputy Executive General Manager of Airport Service and Facility, Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Eko Prihadi, Senin (1/10/2018) di Terminal 3. 

Selain yang diberikan oleh petugas customer service mobile, para pengguna jasa juga dapat mengambil sendiri kopi di boarding gate 9, Terminal 3. 

“Ini cara kami memperingati hari kopi. Semoga para pengguna jasa dapat menikmati kopi yang telah kami sediakan bekerja sama dengan para mitra usaha penyedia kopi,” tuturnya. 

Sementara itu, Johana Herrera pengguna jasa asal Kolumbia saat ditemui mengatakan, dirinya sangat menyukai kopi asal Indonesia. 

“Karena rasa dan aromanya yang begitu nikmat,” ujarnya seraya memuji pelayanan Bandara Soekarno-Hatta.(DBI/HRU)

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

TEKNO
Digunakan Untuk Konten Tak Senonoh, Komdigi Blokir Sementara Grok AI

Digunakan Untuk Konten Tak Senonoh, Komdigi Blokir Sementara Grok AI

Senin, 12 Januari 2026 | 11:20

Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi) resmi memutus sementara akses aplikasi chatbot berbasis kecerdasan artifisial (AI) Grok.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill