Connect With Us

Arus Mudik Lebaran, 136 Pilot dan Pramugari di Bandara Soekarno-Hatta Dites Urine

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 25 Maret 2025 | 20:01

Awak maskapai penerbangan di Bandara Soekarno-Hatta dites urine oleh BNNP Banten dan BNN Kota Tangerang dalam rangka arus mudik Lebaran 2025, Senin 24 Maret 2025. (Instagram BNN Kota Tangerang / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Banten dan BNN Kota Tangerang menggelar Test Urine terhadap awak penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang, Senin 24 Maret 2025.

Pengecekan urine ini diikuti sekitar 136 orang pilot dan pramugari/pramugara dari lima maskapai penerbangan yang melayani mudik Lebaran 2025 yaitu Citilink, Batik Air, Lion Air, Super Air Jet, dan Wings Air.

Kepala BNNP Banten Brigjen Pol Rohmad Nursahid mengatakan tujuan utama dari dilaksanakannya tes urine ini adalah deteksi dini penyalahgunaan narkoba pada awak penerbangan, dalam rangka arus mudik lebaran tahun 2025.

"Ini untuk memastikan bahwa tranportasi udara yang dilakukan aman dan memastikan kelancaran mudik, serta untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan," ujarnya, Selasa 25 Maret 2025.

Dalam test urin ini, pengujian dilakukan dengan alat khusus yaitu menggunakan 6 parameter untuk mendeteksi zat terlarang.

"Dari kegiatan tes urine yang dilakukan pada 136 awak penerbangan, hasilnya tidak ada yang terindikasi menyalahgunakan narkoba," jelas Rohmad.

Kepala BNN Kota Tangerang AKBP Ajosephien Vivick Tjangkung menambahkan pemeriksaan urine ini dibagi menjadi 3 tim dimana Tim I di Terminal 1B maskapai Citilink, Tim II di Terminal 1A maskapai Lion Air dan Tim III di Terminal 2 maskapai Batik Air dan Super Air Jet.

"Ini merupakan suatu program untuk menyambut hari Lebaran, khusunya kepada pilot, pramugara dan pramugari yang memberangkatkan penumpang mudik supaya memberi keamanan dan kenyamanan," terangnya.

BANDARA
Tidak Ada Penerbangan Batal Akibat Erupsi Semeru, AirNav Terbitkan Pemberitahuan Khusus

Tidak Ada Penerbangan Batal Akibat Erupsi Semeru, AirNav Terbitkan Pemberitahuan Khusus

Kamis, 20 November 2025 | 16:53

Menyusul peningkatan signifikan aktivitas Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, hingga Kamis 20 November 2025, operasional penerbangan di ruang udara Jawa dan sekitarnya dipastikan masih berjalan normal.

HIBURAN
40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

Selasa, 18 November 2025 | 12:36

Aktor Hollywood Tom Cruise akhirnya menerima pengakuan tertinggi dari Academy of Motion Picture Arts and Sciences lewat penganugerahan Academy Honorary Award pada Governors Awards 2025 atau Piala Oscar.

NASIONAL
Pesawat dari Bandara Budiarto Tangerang Nyungsep di Persawahan Karawang

Pesawat dari Bandara Budiarto Tangerang Nyungsep di Persawahan Karawang

Sabtu, 22 November 2025 | 18:59

Sebuah pesawat ringan milik BRO Skydive Indonesia dengan nomor registrasi PK-WMP nyungsep karena melakukan pendaratan darurat di tengah pematang sawah Desa Kertawaluya, Kecamatan Tirtamulya, Karawang, pada Jumat 21 November 2025.

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill