Connect With Us

Banten Kini Punya Rumah Sakit Hewan, Jadi Pusat Rujukan Puskeswan

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 1 Januari 2024 | 00:11

Peresmian Rumah Sakit Hewan Provinsi Banten di Jalan Raya Cilegon, Kelurahan Drangong, Kecamatan Taktakan, Kota Serang, Kamis 28 Desember 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Provinsi Banten kini telah memiliki Rumah Sakit Hewan (RSH) yang berlokasi di Jalan Raya Cilegon, Kelurahan Drangong, Kecamatan Taktakan, Kota Serang.

RSH yang diresmikan pada Kamis 28 Desember 2023 lalu ini, merupakan rumah sakit rujukan Pusat Kesehatan Hewan (Puskeswan) se-Banten.

Kepala Dinas Pertanian (Distan) Provinsi Banten Agus M Tauchid menyampaikan, RSH ini merupakan salah satu amanat dari Rencana Pembangunan Daerah Provinsi Banten Tahun 2023-2026.

"Saat ini juga telah ada 15 Puskeswan di Kabupaten/Kota di Banten. Bahkan pertumbuhan petshop di Provinsi Banten telah berkembang pesat. RSH ini sifatnya sebagai rujukan dari Puskeswan," ungkapnya.

Selain itu, hingga saat ini di Provinsi Banten telah memiliki 56 dokter hewan yang tersebar di kabupaten/kota. Jadi hal tersebut menandakan Sumber Daya Manusia (SDM) di Provinsi Banten telah mampu menangani kesehatan hewan dan kesehatan masyarakat veteriner.

"Untuk di Rumah Sakit Hewan Banten ini, ada 6 dokter hewan, 1 apoteker dan 6 orang paramedik. Lokasinya pun sangat strategis, berada dekat Pintu Tol Serang Barat sehingga mudah diakses oleh masyarakat," katanya.

Sementara, Kabid Keswan dan Kesmavet Distan Banten drh. Ari Mardiana mengatakan terdapat sejumlah pelayanan yang ada di RSH Banten. Di antaranya pelayanan klinik atau pengobatan hewan, vaksinasi, laboratorium hingga pelayanan USG bagi hewan.

"Ini Rumah Sakit Hewan yang pertama di Provinsi Banten, dan tidak semua provinsi memiliki Rumah Sakit," ujarnya.

Selain melayani untuk hewan peliharaan, RSH Banten juga melayani untuk para peternak yang akan melakukan pengecekan dan pengobatan pada hewan ternaknya.

"Untuk saat ini kita lakukan aktif service, kalau peternak kita yang datangi kesana untuk berikan pelayanan," kata Ari.

Selanjutnya, pihaknya juga memberikan layanan vaksinasi rabies secara gratis, sehingga diharapkan hal tersebut dapat dimanfaatkan oleh masyarakat untuk menjaga kesehatan hewan peliharaannya.

"Kita sudah memiliki aplikasi online Love Banten (Layanan Online Venteriner Banten) untuk melakukan pendaftar, tetapi kita juga tetap melayani bagi masyarakat yang datang langsung ke RSH Banten," pungkas Ari.

PROPERTI
Maggiore Signature West Jadi Area Komersial Terakhir di Kawasan Maggiore Gading Serpong

Maggiore Signature West Jadi Area Komersial Terakhir di Kawasan Maggiore Gading Serpong

Rabu, 28 Januari 2026 | 20:57

Paramount Gading Serpong menghadirkan Maggiore Signature West sebagai area komersial premium terbaru di kawasan Maggiore @ Paramount Gading Serpong pada awal 2026.

KOTA TANGERANG
Baru Dipasok, Stok BBM Shell di Tangerang Kosong Lagi

Baru Dipasok, Stok BBM Shell di Tangerang Kosong Lagi

Kamis, 29 Januari 2026 | 20:49

Sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Shell di wilayah Kota Tangerang kembali tidak tersedia. Salah satunya di kawasan Cipondoh.

OPINI
Perayaan Imlek di Masjid Istiqlal, Sinkretisme Agama yang Dilarang Islam

Perayaan Imlek di Masjid Istiqlal, Sinkretisme Agama yang Dilarang Islam

Senin, 26 Januari 2026 | 18:51

Suatu ketika kafir Quraish menawarkan kepada Rasulullah Muhammad saw agar Rasulillah Muhammad saw berkenan untuk menyembah sesembahan mereka sehingga merekapun berkenan menyembah Allah Swt, secara bergantian.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill