Connect With Us

Raih 4 Juta Suara, Prabowo-Gibran Menang Telak di Banten

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 12 Maret 2024 | 20:28

Ilustrasi Pemilu 2024. (@TangerangNews / rmol)

TANGERANGNEWS.com-Perolehan suara pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka berada pada peringkat pertama di Provinsi Banten, dalam Pemilu 2024.

Berdasarkan Formulir Model D hasil pleno rekapitulasi penghitungan suara tingkat Provinsi Banten yang diunggah di situs pemilu2024.kpu.go.id, Selasa 12 Maret 2024, tercatat Prabowo-Gibran meraup 4.035.052 suara.

Kemudian, peringkat kedua diraih capres dan cawapres nomor urut 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, dengan jumlah 2.451.383 suara.

Ganjar Pranowo-Mahfud MD, capres-cawapres nomor urut 03 di posisi buncit dengan hanya meraih 720.275 suara.

Adapun total suara sah dan tidak sah di Banten ada 7.422.507 suara, dengan rincian 7.206.710 suara sah dan 215.797 suara tidak sah.

AYO! TANGERANG CERDAS
Daftar SMA Paling Berprestasi di Kota Tangerang, Bisa Jadi Acuan SPMB 2026

Daftar SMA Paling Berprestasi di Kota Tangerang, Bisa Jadi Acuan SPMB 2026

Selasa, 30 Desember 2025 | 14:17

Para siswa kelas 9 di Kota Tangerang tengah bersiap melanjutkan pendidikan ke jenjang SMA menjelang SPMB 2026. Tentunya, sekolah dengan rekam jejak prestasi menjadi incaran.

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

PROPERTI
Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Selasa, 23 Desember 2025 | 10:50

Dalam rangka ikut meramaikan liburan akhir tahun, Paramount Gading Serpong menghadirkan berbagai ornamen tematik dan instalasi dekoratif khas Natal yang tersebar di kawasan hunian serta area komersial,

TANGSEL
Tampung Sampah Tangsel, Pemkot Serang Bentuk Perda Atur Mekanisme Tipping Fee

Tampung Sampah Tangsel, Pemkot Serang Bentuk Perda Atur Mekanisme Tipping Fee

Minggu, 4 Januari 2026 | 19:34

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) dan Serang resmi melanjutkan kolaborasi pengelolaan sampah lintas wilayah di TPSA Cilowong, Kota Serang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill