Connect With Us

Catat Tanggalnya, Ada Lomba Dayung dan Arung Jeram di Festival Cisadane

Fahrul Dwi Putra | Minggu, 19 November 2023 | 18:27

Lomba dragon boat (perahu naga) di Festival Cisadane 2019. (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com- Gelaran Festival Cisadane kembali digelar di Kota Tangerang. Tahun ini, terdapat lomba Dayung dan Arung Jeram.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Tangerang Kaonang mengatakan, lomba Arung Jeram akan digelar pada 22 hingga 23 November 2023 sekaligus bertepatan dengan berlangsungnya Festival Cisadane, sementara untuk lomba Dayung akan dilaksanakan pada 25-26 November. 

"Semua dilaksanakan di Sungai Cisadane. Jadi, ini sebagai program sportainment yang ada di Kota Tangerang," ujarnya pada Jumat, 17 November 2023.

Lebih lanjut Kaonang memaparkan, lomba Arung Jeram akan terbagi menjadi dua kategori, yakni Sprint dan Head to Head. 

Sedangkan, untuk lomba Dayung terbagi dalam lima kategori, di antaranya Perahu Naga 20+2 Crew 500 M Open, Kayak 1 Putra 500 M Se-Banten, Kayak 1 Putri 500 M Se-Banten, Kano 1 Putra 500 M Se-Banten, Kano 1 Putri 500 M Se-Banten.

"Turnamen ini dilaksanakan untuk memeriahkan Festival Cisadane 2023," katanya.

PROPERTI
Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Minggu, 16 November 2025 | 18:18

Sejak dipasarkan pada Juni 2025, Summarecon Serpong berhasil membukukan total penjualan fantastis Klaster Bellefont senilai Rp600 miliar. Penjualan booming ini meliputi 102 unit hunian dari total 230 unit yang ditawarkan.

BANDARA
Tidak Ada Penerbangan Batal Akibat Erupsi Semeru, AirNav Terbitkan Pemberitahuan Khusus

Tidak Ada Penerbangan Batal Akibat Erupsi Semeru, AirNav Terbitkan Pemberitahuan Khusus

Kamis, 20 November 2025 | 16:53

Menyusul peningkatan signifikan aktivitas Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, hingga Kamis 20 November 2025, operasional penerbangan di ruang udara Jawa dan sekitarnya dipastikan masih berjalan normal.

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill