Connect With Us

Ada Apa Saja Sih di Festival Cisadane Kota Tangerang 2023? Cek Agendanya

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 21 November 2023 | 04:52

Band lokal dan nasional yang akan tampil di Festival Cisadane Tangerang 2023, pada 22-26 November. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Tangerang kembali menggelar Festival Cisadane 2023, pada tanggal 22 hingga 26 November, dengan berbagai kegiatan dan hiburan.

Kepala Disbudpar Kota Tangerang Rizal Ridolloh mengungkapkan Festival Cisadane 2023 akan berlangsung di bantaran Sungai Cisadane, dengan pengemasan acara secara sport, expo dan entertainment. 

“Festival Cisadane 2023 dibuka untuk umum, bagi masyarakat Kota Tangerang maupun sekitarnya. Ayo datang dan ramaikan event tahunan kebanggaan Kota Tangerang ini,”seru Rizal, Senin 20 November 2023. 

Di Festival Cisadane 2023 kali ini akan berlangsung led trone dance, lomba arung Jeram, festival musik band, festival modern dance.

Kemudian, lomba dragon boat, cooking competition, penampilan barongsai dan liong, perahu hias, tari kolosal, kembang api, gelar karya UMKM, band lokal, marching band hingga gerak jalan. 

Tak hanya sederet kegiatan yang seru-seru dan bertabur hadiah, di Festival Cisadane 2023 juga akan mendatangkan sederet bintang tamu yakni band nasional ternama, mulai dari Sahitya Band, Voice Off Cicicuit, Qusyairi, Rama Band hingga Radja Band.

Rizal pun mengajak seluruh masyarakat Kota Tangerang untuk turut hadir dalam memeriahkan Festival Cisadane 2023.

Ia berharap, dengan berbagai kegiatan yang akan dilaksanakan di Kota Tangerang dapat menghibur dan bermanfaat bagi seluruh masyarakat Kota.

"Terutama meningkatkan sektor pariwisata, ekonomi maupun pendidikan," jelasnya.

KOTA TANGERANG
Lagi Ngamar, 6 Pasangan Bukan Suami Istri Kena Razia Satpol PP Kota Tangerang

Lagi Ngamar, 6 Pasangan Bukan Suami Istri Kena Razia Satpol PP Kota Tangerang

Rabu, 29 Oktober 2025 | 17:43

Petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tangerang mengamankan enam pasangan bukan suami istri yang kedapatan berada di dalam satu kamar penginapan, Selasa, 28 Oktober 2025, malam.

AYO! TANGERANG CERDAS
Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Minggu, 20 Juli 2025 | 11:19

Berdasarkan data terbaru dari Badan Pusat Statistik (BPS), Banten menjadi provinsi dengan jumlah mahasiswa aktif terbanyak di Indonesia, yakni sebanyak 1.687.634 mahasiswa per tahun 2024.

TANGSEL
Gegara Tidak Diberi Rp5.000, Preman Pasar Jombang Tangsel Ngamuk Nyaris Bacok Pedagang Ayam

Gegara Tidak Diberi Rp5.000, Preman Pasar Jombang Tangsel Ngamuk Nyaris Bacok Pedagang Ayam

Rabu, 29 Oktober 2025 | 22:46

Situasi mencekam sempat terjadi di Pasar Jombang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), ketika seorang preman pasar mengamuk dan mengejar seorang pedagang ayam potong dengan senjata tajam jenis golok.

WISATA
10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

Selasa, 16 September 2025 | 19:15

Festival Kuliner Serpong (FKS) 2025 kembali hadir memanjakan lidah para penggemar kuliner yang berlangsung di Area Parkir Selatan Summarecon Mall Serpong (SMS) Tangerang, selama 28 Agustus hingga 28 September 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill