Connect With Us

D’Masiv Bakal Tampil di Peluncuran Maskot Pilkada Kota Tangerang, Cek Jadwal dan Lokasi Parkirnya

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 14 Juni 2024 | 14:50

Peluncuran Jingle, Maskot dan Tagline dalam rangka memeriahkan Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Tahun 2024, dimeriahkan sejumlah band ibu kota, Jumat 14 Juni 2024. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang akan meluncurkan Jingle, Maskot dan Tagline dalam rangka memeriahkan Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tahun 2024, Jumat 14 Juni 2024.

Acara yang digelar di Alun-Alun Ahmad Yani Kota Tangerang ini akan dimeriahkan band dan penyanyi seperti D'Masiv, Sallsa Bintan serta Om Abidin.

Berdasarkan informasi, acara akan berlangsung mulai pukul 14.00 WIB. Masyarakat bisa menyaksikan langsung acara tersebut dengan memesan tiket gratis terlebih dahulu, melalui barcode yang telah disediakan di Instagram KPU Kota Tangerang dan website TangerangNews.

Bagi pengunjung yang membawa kendaraan, telah disediakan sejumlah kantong parkir di area Stadion Benteng Reborn untuk kendaraan roda dua dan empat.

Kemudian, di Jalan Jendral Ahmad Yani dan Jalan Nyimas Melati khusus untuk roda empat dan tamu undangan (VIP). Namun, pengunjung dilarang parkir di sepanjang Jalan Windu karya dan Siswa Dalam.

TANGSEL
Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Kamis, 6 November 2025 | 21:25

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel menggandeng Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) serta Institut Teknologi Indonesia (ITI) untuk mencari solusi pengangkutan dan penanganan cairan limbah hasil timbunan sampah di TPA Cipeucang.

PROPERTI
Paramount Land Buka Penjualan Terbatas Dua Studio Loft Unggulan di Gading Serpong, Segini Harganya

Paramount Land Buka Penjualan Terbatas Dua Studio Loft Unggulan di Gading Serpong, Segini Harganya

Jumat, 7 November 2025 | 13:56

Paramount Land kembali menawarkan penjualan terbatas untuk dua produk komersial andalannya di kawasan Paramount Gading Serpong.

NASIONAL
Ledakan Guncang SMAN 72 Jakarta saat Salat Jumat, 54 Orang Luka luka

Ledakan Guncang SMAN 72 Jakarta saat Salat Jumat, 54 Orang Luka luka

Jumat, 7 November 2025 | 21:24

Lingkungan SMAN 72 Kelapa Gading, Jakarta, digegerkan dengan suara dentuman keras tepat menjelang salat Jumat, 7 November 2025.

BANDARA
Bandara Soekarno-Hatta Masuk Daftar Top 50 Global Megahubs 2025

Bandara Soekarno-Hatta Masuk Daftar Top 50 Global Megahubs 2025

Rabu, 5 November 2025 | 19:04

Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) Tangerang dan I Gusti Ngurah Rai Bali masuk ke dalam daftar Megahubs 2025 yang dirilis OAG Aviation, penyedia data penerbangan global terkemuka asal Inggris.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill