Connect With Us

Rumah Komisaris PT MPN Digeruduk Massa

KOKO | Kamis, 5 Juni 2014 | 18:43

Rumah Komisaris PT MPN Digeruduk Massa (Koko / TangerangNews)

TANGERANG –Rumah komisaris PT Mustika Putra Nusantara (MPN) perusahaan developer perumahan Cluster Mutiara Curug (CMC) 2 Wawan Gunawan, yang berlokasi di Desa Ranca Iyuh, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang digeruduk ribuan masa dari kompleks perumahan tersebut, Rabu (4/6) sekitar pukul 11.30 malam.

 Aksi ini dipicu oleh ulang Wawan Gunawan yang dinilai telah mengingkari janji kepada warga kompleks tersebut dalam menangani masalah banjir.

Hartono ,39, salah seorang warga CMC 2 mengatakan, sebelumnya Wawan pernah berjanji akan membenahi masalah banjir di kompleks perumahan yang berlokasi di wilayah Desa Cukanggalih tersebut. Namun janji itu, kata Hartono tidak pernah ditepati.

“Sudah tiga kali ini kami mendatangi rumahnya, tapi janji-janji yang pernah diucapkan mengenai masalah banjir tidak juga ditepati. Makanya, kami dengan warga yang laun marah,” kata Hartono kepada tangerangnews.com

Dia juga mengatakan, kalau pihak PT MPN tidak segera membenahi masalah banjir di kompleks tersebut, pihaknya akan membuat aksi yang lebih besar lagi. 

Sementara, Wawan Gunawan berjanji akan segera membenahi masalah tersebut. Namun demikian, kata Wawan, pihaknya harus bertemu dulu dengan kepala desa Cukanggalih.

Karena, penyebab banjir tersebut, yaitu saluran air dari kompleks perumahan ditutup oleh warga kampung tersebut. “Saya akan bertemu dulu dengan kades dan pihak desa. Karena permasalahan seperti ini tidak bisa diselesaikan secara sepihak,” pungkasnya.
 
 
BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill