Connect With Us

Curi Keramik Digudang, Dua Satpam Dicokok

Jangkar | Selasa, 16 September 2014 | 14:10

pelaku pencuri keramik berinisial R dan SA. (Jangkar / TangerangNews)


TANGERANG-Petugas Polsek Balaraja, Kabupaten Tangerang membekuk pelaku pencuri keramik berinisial R dan SA.

Kedua pelaku tersebut dibekuk setelah mencuri keramik di gudang PT. Surya Balaraja yang terletak di Jalan Raya Serang, Desa Sentul Jaya, Kecamatan Balaraja Kabupaten Tangerang.

Kedua pelaku yang dibekuk Polsek Balaraja tersebut merupakan satpam di pabrik yang memproduksi keramik. 

Penangkapan dilakukan setelah adanya laporan atas kehilangan keramik lantai sebanyak 130 dus dari 450 dus keramik yang baru dibeli.

"Atas kejadian kehilangan tersebut dilaporkanlah ke Polsek Balaraja, kemudian dilakukan penyelidikan dan penangkapan," ungkap Kapolsek Balaraja AKP Awaludin Amin, Selasa (16/9/2014).

Dari hasil penyelidikan, maka tersangka mengarah ke dua satpam yang menunggu gudang keramik berinisial R dan SA yang bekerja di lokasi tersebut. Kedua Satpam tersebut merupakan warga Desa Sentul Jaya, Kecamatan Balaraja.

"Keduanya tak bisa berkutik dan mengelak setelah barang bukti berupa kwitansi pembelian berhasil disita," paparnya.

Atas tindakan pencurian tersebut, pihak pabrik dirugikan sebesar Rp 10 juta. Sedangkan ke dua pelaku diganjar Pasal 363 KUHP dengan ancaman maksimal tujuh tahun penjara.
 
 
SPORT
Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Jumat, 7 November 2025 | 11:19

Persita Tangerang harus pulang tanpa poin setelah tumbang 1-2 dari PSBS Biak pada lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis, 6 November 2025, sore WIB.

OPINI
Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Jumat, 7 November 2025 | 09:19

Airr adalah kebutuhan paling dasar bagi kehidupan. Secara ilmiah, tubuh manusia terdiri dari sekitar 60–70 persen air.

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

BANTEN
Imigrasi Banten Optimalisasi Desa Binaan Cegah Warga Daerah Jadi Korban TTPO

Imigrasi Banten Optimalisasi Desa Binaan Cegah Warga Daerah Jadi Korban TTPO

Selasa, 11 November 2025 | 14:54

Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Imigrasi Banten secara serius memperkuat benteng pertahanan di tingkat akar rumput untuk mencegah Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) dan Tindak Pidana Penyelundupan Manusia (TPPM) yang kerap mengincar warga

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill