Connect With Us

Perkuat Koalisi, Zaki Ambil Formulir di DPC PKB Tangerang

Mohamad Romli | Rabu, 9 Agustus 2017 | 17:00

Ahmad Jaini, Sekum DPD Golkar Kabupaten Tangerang mewakili Bupati Tangerang Zaki Iskandar saat mengambil formulir ke DPC PKB Kabupaten Tangerang, Rabu (9/8/2017). (@TangerangNews2017 / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Keseriusan A Zaki Iskandar untuk merawat bangunan koalisi dengan beberapa partai sebagai kendaraan maju kembali sebagai calon Bupati untuk periode kedua dibuktikan dengan mengambil formulir ke DPC PKB Kabupaten Tangerang, Rabu (9/8/2017).

Pengambilan formulir tersebut diwakili Ahmad Jaini, Sekum DPD Golkar Kabupaten Tangerang dan diterima oleh Juned Sanim, pengurus DPC PKB Kabupaten Tangerang.

Kepada wartawan, Ahmad Jaini mengatakan, sebelum mengambil formulir untuk bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang untuk Pilbup 2018 mendatang, ia sudah menjalin komunikasi dengan Juned Sanim untuk membahas pencalonan kembali Zaki untuk periode kedua tersebut.

"Tadi malam saya dengan Pak Juned melakukan pertemuan untuk membangun koalisi di Pilbup 2018 mendatang," ujarnya.

Jaini juga mengaku, ia diutus langsung oleh Zaki selaku ketua DPD Golkar Kabupaten Tangerang untuk mengambil formulir tersebut. "Saya yang ditugaskan mengambil formulir, karena Pak Zaki sedang menjalankan tugasnya sebagai Bupati," tambahnya.

Sementara Juned Sanim mengatakan, sejak dibuka pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang oleh DPC PKB Kabupaten Tangerang sejak 20 Juni, baru Zaki yang mengambil formulir. Sementara Tommy Kurniawan yang digadang-gadang PKB akan diduetkan dengan Zaki, mendaftar langsung ke DPP PKB. "Baru pak Zaki yang mengambil formulir penjaringan ke kami," ujarnya.

Juned juga mengatakan, penjaringan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati tersebut akan berlangsung hingga 24 Agustus.

Untuk diketahui, DPD Partai Golkar Kabupaten Tangerang dan DPC PKB Kabupaten Tangerang telah membangun koalisi politik sejak periode 2008-2013. Saat itu PKB turut mengusung Ismet Iskandar sebagai Bupati Tangerang.

Bahkan, saat pertama kali maju sebagai calon Bupati untuk periode 2003-2008, DPC PKB adalah partai pengusung Ismet Iskandar.

Koalisi tersebut semakin menguat saat putra Ismet Iskandar, A Zaki Iskandar maju sebagai calon Bupati Tangerang periode 2013-2018 dan berlanjut hingga saat ini saat Zaki akan kembali maju di Pilbup Tangerang 2018.(RAZ)

KOTA TANGERANG
Selesai Direnovasi, Lapangan Stadion Mini Porci Cibodas Bisa Dipakai Saat Hujan

Selesai Direnovasi, Lapangan Stadion Mini Porci Cibodas Bisa Dipakai Saat Hujan

Kamis, 22 Januari 2026 | 08:32

Stadion Mini Porci Cibodas, Kota Tangerang, mulai beroperasi setelah peningkatan fasilitas lapangan rampung dilakukan.

BISNIS
Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Kamis, 22 Januari 2026 | 15:01

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) resmi mengumumkan perpindahan Kantor Cabang (KC) Tangerang 4 Tigaraksa ke lokasi baru yang lebih strategis, demi memberikan pelayanan yang lebih prima dan nyaman bagi nasabah.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

TANGSEL
Laporan Bertambah, Korban Pelecehan Seksual Guru SD di Serpong Diduga 25 Siswa

Laporan Bertambah, Korban Pelecehan Seksual Guru SD di Serpong Diduga 25 Siswa

Kamis, 22 Januari 2026 | 14:50

Korban pelecehan seksual seorang guru di SD Negeri Rawabuntu 01, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), diduga bertambah yang semula 13 menjadi 25 siswa.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill