Connect With Us

Jalan Rusak Karena Galian Kabel PLN, Begini Kata Legislator

Mohamad Romli | Kamis, 9 Agustus 2018 | 18:54

Ahmad Supriadi, anggota DPRD Kabupaten Tangerang, (TangerangNews.com/2018 / Mohamad Romli)

 

TANGERANGNEWS.com-Aktivitas galian tanah untuk pemasangan kabel PLN dianggap merugikan pihak Pemerintah Kabupaten Tangerang. Pasalnya akibat aktivitas tersebut infrastruktur jalan menjadi rusak.

Hal itu diungkapkan Ahmad Supriadi, anggota DPRD Kabupaten Tangerang. Menurutnya faktor pemicu persoalan itu karena belum terintegrasinya perencanaan pembangunan antara pusat dan daerah.

Aktivitas galian tanah untuk pemasangan kabel PLN di Jalan Raya Serang, Cikupa.

Tampak Aktivitas galian tanah untuk pemasangan kabel PLN di Jalan Raya Serang, Cikupa.

"Semestinya ada sinkronisasi rencana pembangunan jalan antara rencana proyek pemasangan pipa gas, kabel telkom, kabel PLN dengan Pemkab Tangerang. Sehingga tidak merusak infrastruktur jalan yang telah ada," ungkapnya kepada TangerangNews.com, Kamis (9/8/2018).

Akibat tidak ada integrasi perencaaan itu, kata politisi fraksi PDI Perjuangan itu, akibat yang terjadi adalah pemborosan anggaran daerah untuk perbaikan jalan. Sehingga Pemkab Tangerang menjadi pihak yang dirugikan.

Dicontohkannya, proyek penggalian tanah untuk pemasangan kabel PLN di jalan Karawaci-Legok, jalan Otonom Cikupa, jalan Kitri Bakti Curug, serta beberapa lokasi lainnya, mengakibatkan jalan tersebut rusak. Padahal, Pemkab Tangerang baru sekitar tiga sampai empat tahun selesai merampungkan infrastruktur penting itu.

“Selain rusak, juga menyebabkan kemacetan bahkan kecelakaan lalu lintas,” imbuhnya.

Lanjutnya, saat pekerjaan itu selesai, pihak pelaksana proyek tidak bisa mengembalikan kondisi jalan seperti sedia kala, sehingga Pemkab Tangerang menjadi pihak yang harus melakukan perbaikan dikemudian hari.

Padahal, kata dia, hal seperti ini bisa dihindari jika sejak awal ada perencanaan yang terintegrasi antara pemerintah pusat dengan daerah. Sehingga anggaran daerah tidak selalu tersedot untuk perbaikan jalan.

“Pembangunan itu idealnya berkesinambungan, setelah infrastruktur kita fokus pada pengembangan sumber daya manusia, infrastruktur pendidikan, kesehatan hingga peningkatan ekonomi masyarakat. Nah, kalau seperti ini, anggaran kita selalu tersedot untuk perbaikan jalan,” bebernya.

Ditanya soal koordinasi antara pelaksana proyek, Satuan Kerja Perangkat Dinas (SKPD) terkait dengan DPRD Kabupaten Tangerang, Supriadi mengatakan kordinasi yang dilakukan selalu berada diujung. Sementara Pemkab Tangerang cenderung bersikap lemah mengingat proyek tersebut menjadi kebutuhan untuk pembangunan.

“Ini menjadi buah simalakama, karena disatu sisi kita dirugikan, namun disisi lain kita membutuhkan,” tukasnya.(RMI/HRU)

TANGSEL
TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

Jumat, 30 Januari 2026 | 19:30

Warga RW 14 Kelurahan Rawabuntu, Serpong, resmi melayangkan gugatan class action terhadap Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) dan PT Bumi Serpong Damai (BSD).

NASIONAL
BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

Jumat, 30 Januari 2026 | 09:15

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membantah narasi yang beredar di media sosial terkait Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) yang disebut-sebut dapat menjadi “bom waktu” dan memicu cuaca tidak stabil jika dilakukan secara terus-menerus.

PROPERTI
Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:09

Sinar Mas Land (SML) kembali memperkuat posisinya sebagai pengembang kota mandiri dengan meresmikan Stasiun Kereta Api Jatake di BSD City, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Selasa 28 Januari 2026, kemarin.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill