Connect With Us

Atlet Sepatu Roda Kabupaten Tangerang Raih 8 Medali

Maya Sahurina | Minggu, 24 Februari 2019 | 18:00

Para Atlet sepatu roda Kabupaten Tangerang yang berhasil meraih 8 medali dalam ajang indonesia Roller Sport Series I yang dihelat di OSO Sport Center, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (24/2/2019). (@TangerangNews / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Atlet sepatu roda Kabupaten Tangerang berhasil meraih 8 medali dalam ajang indonesia Roller Sport Series I yang dihelat di OSO Sport Center, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (24/2/2019).

Indonesia Roller Sport Series I merupakan salah satu kompetisi bergengsi sebagai salah satu tolak ukur kualitas atlet sepatu roda di Indonesia. 

Hampir seluruh atlet cabang sepatu roda dari berbagai daerah di Indonesia turut serta dalam kompetisi ini, seperti dari Jawa Timur, Jambi, Gresik, Sumatera Utara dan Kabupaten Tangerang, juga beberapa daerah lainnya di Indonesia. 

Ketua Harian Pengurus Cabang Sepatu Roda Kabupaten Tangerang, Zainab Umiani mengatakan, bahwa ajang ini juga merupakan cara untuk  mengasah bakat para atlet muda yang nantinya menjadi generasi penerus di cabang olahraga yang juga membutuhkan keterampilan khusus tersebut.

“Dan ajang ini, Alhamdulillah atlet Kabupaten Tangerang yang tergabung dalan Tangerang Roller Club berhasil meraih 8 medali. Terdiri dari 3 medali emas, 4 medali perak dan 1 medali perunggu” kata Zainab Umiani atau lebih akrab dipanggil Uti. 

Ditambahkan Zainab, atlet Kabupaten Tangerang yang berhasil meraih medali emas dalam event itu adalah Yoda, Bian Lavaroa Loamena, Rafli. Sedangkan atlet Kabupaten Tangerang yang berhasil meraih medali perak adalah Hanif, Janetta dan Yoda, kemudian untuk medali peruggu yaitu Janetta.

“Saya melihat kegigihan dan semangat atlet Kabupaten Tangerang sangat tinggi," imbuhnya.

Ia juga mengatakan, bagi warga Kabupaten Tangerang yang ingin bergabung dalan olahraga sepatu roda, bisa datang ke arena Sepatu Roda Kabupaten Tangerang.

"Lokasi arenanya di Botanical Park, Gading Serpong, Kabupaten Tangerang,” jelasnya.(MRI/RGI)

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

OPINI
Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:22

Argumentasi yang dibangun oleh Khikmawanto mengenai urgensi pembuatan "Kandang Setan" di Kota Tangerang memang terdengar seperti sebuah kejujuran yang menyentak di tengah kelesuan moralitas publik.

BISNIS
Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Kamis, 22 Januari 2026 | 15:01

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) resmi mengumumkan perpindahan Kantor Cabang (KC) Tangerang 4 Tigaraksa ke lokasi baru yang lebih strategis, demi memberikan pelayanan yang lebih prima dan nyaman bagi nasabah.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill