Connect With Us

6 Nama ini Lolos Administrasi untuk Jabatan Dirut Perumdam TKR

Mohamad Romli | Selasa, 7 Juli 2020 | 16:33

Kabid Humas Perumdam Tirta Kerta Raharja Kabupaten Tangerang Samsudin Sidik. (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Sebanyak enam orang akan memperebutkan kursi direktur utama (Dirut) perusahaan umum daerah air minum (Perumdam) Tirta Kerta Raharja (TKR) Kabupaten Tangerang. Mereka yang lolos tersebut telah lolos seleksi administrasi yang digelar panitia seleksi (pansel).

Panitia seleksi, selaku dewan pengawas Perumdam TKR, Maesyal Rasyid dalam surat yang dikeluarkannya menyatakan, hasil rapat pleno seleksi administrasi bakal calon direktur utama Perumdam Tirta Kerta Raharja Kabupaten Tangerang telah menetapkan enam nama yang dimaksud.

"Antara lain, Hidayat Turahim, Defi Kurnia Fitriani, Ichsan Sodikin, Imas Sri Mulyati, Sofyan Sapar, dan Cecilia Marietta Indria," tulisnya dalam surat resmi yang beredar di kalangan wartawan.

Sementara itu, Humas Perumdam TKR, Syamsudin mengatakan, atas surat tersebut enam bakal calon yang berhasil lolos administrasi akan melanjutkan ke tahapan berikutnya. Namun, kata dia, secara teknis keseluruhan kewenangannya berada di ranah panitia seleksi.

"Pendaftaran berkas atau administrasi dimulai sejak tanggal 29 Juni- 01 Juli 2020. Dengan lolosnya enam orang ini pendaftaran telah ditutup," ujarnya kepada wartawan, Selasa, (7/72020).

Berdasarkan pengalaman sebelumnya, kata dia, masih ada tiga tahapan yang harus peserta lalui yakni test tertulis, wawancara dengan pengawas atau pansel dan wawancara langsung dengan Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar sebagai reprentasi Pemkab Tangerang selaku owner (pemilik) Perumdam TKR.

"Biasanya test tertulis berupa psikologis atau psikotest, wawancara dengan pansel dan baru wawancara dengan owner," pungkasnya.

BANTEN
Keren, PLN Banten Raih Predikat Emas untuk Pengamanan Infrastruktur Vital Nasional

Keren, PLN Banten Raih Predikat Emas untuk Pengamanan Infrastruktur Vital Nasional

Rabu, 9 Juli 2025 | 10:51

PT PLN (Persero) melalui Unit Pelaksana Pengatur Distribusi (UP2D) Banten meraih predikat emas dalam audit pengawasan dan pengendalian (Wasdal) implementasi Sistem Manajemen Pengamanan (SMP) Objek Vital Nasional (Obvitnas).

BISNIS
138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

Jumat, 4 Juli 2025 | 12:22

Del Monte Foods, perusahaan makanan kaleng asal Amerika Serikat yang telah berdiri selama 138 tahun, resmi mengajukan kebangkrutan. Keputusan ini mengejutkan banyak pihak

TOKOH
Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Selasa, 17 Juni 2025 | 12:05

Berbekal pengalaman panjang di industri hiburan sebagai manajer artis, Firmansyah kini menapaki dunia bisnis dengan membawa cita rasa kampung halamannya ke Kota Tangerang.

SPORT
BPJamsostek Tangerang Lindungi Ribuan Atlet Sepakbola Liga Forssekot Tahun 2025

BPJamsostek Tangerang Lindungi Ribuan Atlet Sepakbola Liga Forssekot Tahun 2025

Minggu, 6 Juli 2025 | 22:16

BPJS Ketenagakerjaan (BPJamsostek) Cabang Tangerang Batuceper memberikan perlindungan kepada ribuan atlet sepak bola kelompok umur (KU) 8, 10 dan12 tahun, dalam turnamen Liga Forum Sekolah Sepakbola Kota Tangerang (Forssekot) Tahun 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill