Connect With Us

Pegawai PDAM TB Patungan Salurkan 1.000 Sembako COVID-19

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 15 Mei 2020 | 13:55

Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Benteng Kota Tangerang menyerahkan paket sembako untuk warga terdampak COVID-19 kepada Arief R. Wismansyah Wali Kota Tangerang, Jumat (15/5/2020). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com–Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Benteng Kota Tangerang menyalurkan seribu paket sembako untuk warga terdampak COVID-19.

Adapun bantuan ini diserahkan PDAM Tirta Benteng kepada Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah di Sekretariat Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 tingkat Kota Tangerang, Jumat (15/5/2020). 

Direktur Utama PDAM Tirta Benteng Kota Tangerang Sumarya menjelaskan, bantuan sembako ini per paketnya senilai Rp60 ribu.

Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Benteng Kota Tangerang menyerahkan paket sembako kepada Arief R. Wismansyah Wali Kota Tangerang, Jumat (15/5/2020).

 

"Jadi, sembako ini merupakan hasil donasi yang bersumber dari gaji perbulan para pegawai, direksi dan dewan pengawas selama beberapa bulan terakhir," jelasnya.

Penyaluran bantuan diharapkan mampu meringankan beban masyarakat di tengah wabah pandemi COVID-19 yang melanda wilayah Kota Tangerang.

"Mudah mudahan hasil donasi kami dapat bermanfaat bagi masyarakat. Saya berharap pandemi segera berakhir, sehingga kondisi normal seperti sedia kala," pungkasnya. (RAZ/RAC)

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

OPINI
Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:34

Upaya Amerika untuk menguasai timur tengah, dengan menjadikan Israel sebagai penjaga kepentingannya di Timur tengah, tidak berjalan mulus.

BANTEN
Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:11

Pemerintah Provinsi Banten turut membantu mengatasi sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dengan mulai mendistribusikan fasilitas Toren Pupuk Organik Cair (POC) dan sistem Biogas.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill