Connect With Us

Jelang Ramadan, Loka POM Kabupaten Tangerang Awasi Peredaran Makanan Rusak dan Kedaluwarsa

Dimas Wisnu Saputra | Senin, 20 Maret 2023 | 16:14

Kepala Loka POM Kabupaten Tangerang Sony Mughofir. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Loka Pengawas Obat dan Makanan (POM) Kabupaten Tangerang akan melakukan pengecekan, pengawasan obat dan makanan menjelang bulan suci Ramadan.

Kepala Loka POM Kabupaten Tangerang Sony Mughofir mengatakan kegiatan tersebut bertujuan untuk melindungi masyarakat Kabupaten Tangerang dari peredaran obat dan makanan, yang tidak memenuhi standar keamanan dan kesehatan khususnya menjelang bulan suci Ramadan.

"Untuk kegiatan tersebut mulai dilaksanakan pada minggu ini sampai nanti menjelang Lebaran nanti," kata Sony kepada Tangerangnews.com saat di hubungi, Senin, 20 Maret 2023.

Sony menyebut, pihaknya akan melakukan pengawasan dengan fokus terhadap pemeriksaan pangan impor atau pangan lokal izin edar. Selain itu, pangan kemasan rusak dan kadaluwarsa.

"Kegiatan nantinya ada yg mandiri, kami lakukan sendiri dan juga kedepannya ada yang bersinergi bersama tim terpadu pengawasan obat dan makanan Kabupaten Tangerang. Terkait pengawasan bersama, surat ke OPD terkait sedang berproses disampaikan," ujarnya.

Jika ditemukan pangan lokal atau impor tanpa izin edar, pangan dengan kemasan rusak, pangan mengandung bahan dilarang dan atau pangan kadaluwarsa, maka akan dilakukan pengamanan oleh petugas.

"Supaya produk-produk tersebut tidak dikonsumsi oleh masyarakat," pungkasnya.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

KOTA TANGERANG
Tramadol dan Hexymer Kerap Dipakai Pelajar Tangerang Buat Tawuran

Tramadol dan Hexymer Kerap Dipakai Pelajar Tangerang Buat Tawuran

Jumat, 16 Januari 2026 | 21:16

Polres Metro Tangerang Kota mengungkap fakta bahwa konsumsi obat-obatan keras jenis Tramadol dan Hexymer kerap dijadikan dorongan nyali bagi para remaja di Tangerang untuk tawuran.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill