Connect With Us

Truk Tangki Muatan Methanol Terbakar di Tol Tangerang-Merak

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 5 Januari 2024 | 20:00

Petugas BPBD memadamkan truk tanki muatan bahan kimia metanol di Tol Tangerang-Merak, Jumat 5 Januari 2023. (TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Satu unit truk bermuatan methanol atau cairan bahan kimia terbakar di jalan tol Tangerang-Merak, KM 36, Balaraja, pada Jumat 5 Januari 2024.

Kepala BPBD Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat di Tangerang mengatakan berdasarkan laporan truk muatan bahan kimia berplat nomor B 9310 JEH itu diketahui melaju dari arah Cilegon menuju Serpong, Tangsel.

 

Kemudian, saat sesampainya di KM 36, Balaraja, truk mengalami pecah ban dan langsung menepi ke bahu jalan.

 

Namun, secara tiba-tiba muncul percikan api dari kampas rem belakang truk hingga terjadi kebakaran.

 

"Laporan yang kita terima itu pada pukul 15.17 WIB. Menurut sopir kendaraanya mengalami pecah ban. Kemudian, menepi lalu timbul percikan api dari kampas rem belakang truk," terangnya.

 

Akibat insiden tersebut, truk mengalami kerusakan cukup parah pada bagian tankinya. Beruntung tidak ada korban jiwa pada peristiwa itu.

 

“Hanya kendaraan saja mengalami kerusakan pada bagian belakang atau tankinya," terang Ujat.

 

Untuk mengatasi kebakaram, BPBD pun mengerahkan bantuan dengan menerjunkan tiga regu damkar dari Mako BPBD Kabupaten Tangerang, Balaraja dan Cisoka.

 

Setelah api berhasil dipadamkan, truk yang diketahui milik PT PANCA SAKTI itu selanjutnya diamankan oleh pihak kepolisian.

 

"Kalau berdasarkan data di lapangan mobil itu milik PT PANCA SAKTI dengan muatan methanol 24 ribu liter, tujuan dari Cilegon menuju Serpong," pungkasnya.

KOTA TANGERANG
Pemkot Tangerang Buka Job Fair Bidang Konstruksi, Target Salurkan Kerja 300 Tukang Bangunan

Pemkot Tangerang Buka Job Fair Bidang Konstruksi, Target Salurkan Kerja 300 Tukang Bangunan

Sabtu, 12 Juli 2025 | 19:45

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang bekerja sama dengan Habitat Community Indonesia membuka kegiatan Job Fair Bidang Konstruksi di di Mal Balekota, Sabtu 12 Juli 2025.

KAB. TANGERANG
Pemkab Tangerang Musnahkan 141 Arsip Kedaluwarsa

Pemkab Tangerang Musnahkan 141 Arsip Kedaluwarsa

Jumat, 11 Juli 2025 | 20:13

Ratusan arsip inaktif milik Dinas Perikanan (Diskan) Kabupaten Tangerang dimusnahkan di Ruang Aula Bandeng Dinas Perikanan, Gedung Usaha Daerah (GUD), Kabupaten Tangerang, Jumat 11 Juli 2025.

SPORT
BPJamsostek Tangerang Lindungi Ribuan Atlet Sepakbola Liga Forssekot Tahun 2025

BPJamsostek Tangerang Lindungi Ribuan Atlet Sepakbola Liga Forssekot Tahun 2025

Minggu, 6 Juli 2025 | 22:16

BPJS Ketenagakerjaan (BPJamsostek) Cabang Tangerang Batuceper memberikan perlindungan kepada ribuan atlet sepak bola kelompok umur (KU) 8, 10 dan12 tahun, dalam turnamen Liga Forum Sekolah Sepakbola Kota Tangerang (Forssekot) Tahun 2025.

HIBURAN
Produk Saramonic, Fitur Terbaru dan Ragam Serinya

Produk Saramonic, Fitur Terbaru dan Ragam Serinya

Sabtu, 12 Juli 2025 | 11:41

Dalam era digital saat ini, kebutuhan akan perangkat audio berkualitas tinggi semakin meningkat, terutama di kalangan content creator, videografer, dan podcaster

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill