Connect With Us

Wapres Ma’ruf Amin Resmikan Kampung Kelahirannya di Kresek Tangerang Jadi Kampung Santri

Yanto | Selasa, 16 Juli 2024 | 16:19

Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin resmikan Kampung Santri di Kecamatan Kresek, Kabupaten Tangerang, Minggu 14 Juli 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin meresmikan Kampung Kresek di Kecamatan Kresek, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten sebagai Kampung Santri. Hal ini bertepatan dengan peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharam 1446 Hijriah.

Kampung Kresek sendiri merupakan kampung kelahiran Wapres Ma’ruf Amin. Dalam kesempatan itu, ia bangga Kampung Kresek semakin maju dan memiliki banyak pesantren. 

Beberapa pondok pesantren (ponpes) yang terdapat di Kecamatan Kresek yaitu Pesantren Al Falah, Manba’ul Hikmah, Al Hikmah, dan Al Syarif. Kemudian, Nasy’atul Falah, Nahdlatul Ulum, serta Al Amin. Bahkan jumlah santrinya mencapai ribuan.

"Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim, Kresek sebagai kampung santri saya nyatakan diresmikan," kata Wapres dalam sambutannya saat menghadiri Gebyar Muharam 1446 H, Minggu 14 Juli 2024, malam. 

Menurut Wapres, Kampung Kresek dari dulu sudah menjadi Kampung Santri yang menjadi tujuan orang-orang untuk menuntut ilmu agama. Jadi, peresmian ini sebagai upaya mengembalikan lagi nama Kampung Santri.

Wapres menambahkan, peran santri di wilayah Banten begitu besar, bahkan sejak zaman pemerintahan Hindia Belanda. Ia pun mencontohkan peristiwa Geger Cilegon yang terjadi pada 1888.

"Banten juga dulunya santri yang berjuang dulu Geger Cilegon santri," ucap Wapres.

Oleh karena itu, peran santri sangat penting. Hal tersebut, juga berkaitan dengan tugas pesantren, yakni menyiapkan orang-orang yang paham agama dan juga orang-orang yang bisa memakmurkan dunia.

"Jadi, santri itu habis dari pesantren pulangnya supaya dakwah, kalau tidak dakwah itu kurang. Banyak santri yang kurang karena tidak melakukan dakwah, dagang melulu, jadi santri dagang. Padahal dari Allah dagang boleh, tetapi dakwah jalan jadi ustadz, mengajar di madrasah, mengajar di majelis taklim," tuturnya.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

NASIONAL
BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

Jumat, 30 Januari 2026 | 09:15

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membantah narasi yang beredar di media sosial terkait Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) yang disebut-sebut dapat menjadi “bom waktu” dan memicu cuaca tidak stabil jika dilakukan secara terus-menerus.

KAB. TANGERANG
Baru 2 Bulan Menikah, Komedian Boiyen Gugat Cerai Suaminya ke PA Tigaraksa

Baru 2 Bulan Menikah, Komedian Boiyen Gugat Cerai Suaminya ke PA Tigaraksa

Kamis, 29 Januari 2026 | 20:38

Artis dan juga komedian wanita Yenni Rahmawati atau yang kerap disapa Boiyen menggugat cerai suaminya Rully Anggi Akbar di Pengadilan Agama (PA) Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill