Connect With Us

Bakal Ada Bus Sekolah Gratis di Kabupaten Tangerang Tahun Ini

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 11 Februari 2025 | 18:51

Ilustrasi bus sekolah gratis. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Dinas Perhubungan (Dishub) tengah menyiapkan angkutan sekolah gratis tahun 2025, untuk memudahkan akses transportasi bagi pelajar di Kabupaten Tangerang.

Kepala Dishub Kabupaten Tangerang Ahmad Taufik mengatakan sebagai permulaan, angkutan pelajar gratis ini akan beroperasi di rute zona 1 Tigaraksa.

"Di tahun 2025 akan siapkan dengan sistem sewa, sebanyak 3 armada angkutan pelajar gratis dengan kapasitas 39 pelajar pada setiap armada," katanya Selasa 11 Februari 2025.

Taufik menuturkan akan memulai inovasi ini pada di pertengahan tahun, dengan rute melintasi SDN Seglog untuk titik awal sampai SMAN 18 Kabupaten Tangerang sebagai titik akhir.

"Jadi bus angkutan akan melintasi 6 SDN, 2 SMPN serta 2 SMA pada rute tersebut, " tuturnya.

Teknis pengoperasian layanan angkutan pelajar dimulai pukul 06.00 WIB. Tentunya ke depan akan disesuaikan dengan jam brangkat dan jam pulang sekolah.

"Program ini tentu bentuk kontribusi dishub, dalam meringankan biaya transportasi pelajar serta keamanan dalam lalulintas," kata Taufik.

Dia berharap program ini disambut antusias oleh masyarakat Kabupaten Tangerang untuk sama-sama menciptakan lingkungan pendidikan yang mudah diakses.

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

HIBURAN
Fenomena Agak Laen Jadi Waralaba Film Komedi Terlaris di Indonesia, Ini Rahasianya

Fenomena Agak Laen Jadi Waralaba Film Komedi Terlaris di Indonesia, Ini Rahasianya

Senin, 19 Januari 2026 | 08:54

Film Agak Laen 2 mencatatkan sejarah baru di perfilman nasional. Film sekuel ini resmi menempati posisi teratas sebagai film komedi terlaris di Indonesia setelah meraih 10.250.000 penonton,

KAB. TANGERANG
Kondisi Terkini Rumah Capt Andy Dahananto di Tigaraksa, Pilot Pesawat ATR 42-500 yang Jatuh di Sulsel

Kondisi Terkini Rumah Capt Andy Dahananto di Tigaraksa, Pilot Pesawat ATR 42-500 yang Jatuh di Sulsel

Senin, 19 Januari 2026 | 12:35

‎Diketahui pesawat tersebut mengangkut 10 orang, terdiri dari tujuh kru dan tiga penumpang. Pesawat dikemudikan oleh Capt. Andy Dahananto yang merupakan seorang warga Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill