Connect With Us

Karyawan PT Power Steel Bentrok Dengan Polisi, 2 Luka

| Selasa, 8 November 2011 | 18:15

Karyawan PT Power Steel Mandiri bentrok dengan Satpol PP Kabupaten Tangerang. (tangerangnews / rangga)

TANGERANG-Ratusan karyawan PT Power Steel Mandiri (PSM), kembali mendemo kantor Bupati Tangerang, Selasa (8/11). Dalam demo tersebut terjadi insiden saling pukul antara pendemo dengan aparat gabungan Satpol PP dan Polisi hingga menyebabkan dua orang luka.

Peristiwa tersebut berawal ketika ratusan karyawan meminta Bupati Tangerang Ismet Iskandar untuk keluar menemui mereka. Ismet diminta untuk mencabut Surat Keputusan (SK) penyegelan tungku pabrik pelebur besi tersebut.

 Aparat gabungan Satpo PP dan Polisi membuat barisan di depan pintu masuk Kantor Bupati untuk mencegah para paryawan masuk. Kemudian, karena tidak ada respon dari Bupati Tangerang, karyawan PT Sanex Steel mencoba memaksa masuk. Namun mereka dicegah aparat, sehingga terjadi aksi pelemparan batu dan gelas plastik Aqua.

 Tak berhenti disitu, ratusan karyawan kemudian mencoba menerobos barisan aparat keamanan. Kedua kubu tersebut saling dorong mendorong hingga akhirnya mereka saling pukul. Aksi tersebut berhenti setelah koordinator kedua belah pihak memisahkan mereka.

 Akibat bentrokan itu, salah satu karyawan PT Sanex Steel, Safrudin mengalami luka bocor dibagian kepala. Sedangkan seorang petugas Satpol PP yang  tidak diketahui namanya juga terluka dibagian keningnya.

 “Seharusnya Polisi melindungi kami, bukan malah melakukan tindakan arogan dengan memukuli kami. Kami memperjuangkan nasib kami. Kalau pabrik ditutup, anak dan istri ami makan apa?” ungkap salah satu karyawan PT Sanex Steel.

 Seperti diketahui, Bupati Tangerang melalui Satpol PP, telah menyegel empat unit tungku peleburan milik PT PSM, Jumat (4/11) lalu.  Menurut  Ketua SPSI PT PSM Sulfan M Saleh, akibat penyegelan empat unit tungku itu sekitar 500 orang karyawan tidak bisa bekerja. "Kami berdemo bukan tanpa alasan. Gara-gara empat tungku disegel kami jadi menganggur. Pak Ismet harus tanggung jawab!" ucapnya.(RAZ)

WISATA
Festival Peh Cun Kota Tangerang 2025 Segera Digelar, Catat Jadwal dan Rangkaian Acaranya

Festival Peh Cun Kota Tangerang 2025 Segera Digelar, Catat Jadwal dan Rangkaian Acaranya

Rabu, 7 Mei 2025 | 19:39

Perkumpulan Boen Tek Bio kembali menghadirkan festival tahunan yang menjadi salah satu ciri khas Kota Tangerang yaitu Festival Peh Cun.

MANCANEGARA
Konflik India-Pakistan Berpotensi Ganggu Ekspor Batu Bara Indonesia

Konflik India-Pakistan Berpotensi Ganggu Ekspor Batu Bara Indonesia

Jumat, 9 Mei 2025 | 12:19

Indonesia berpotensi terdampak secara ekonomi jika konflik antara India dan Pakistan terus berlanjut. Salah satu sektor yang diperkirakan akan terkena imbasnya adalah ekspor batu bara, yang selama ini menjadi komoditas andalan

BISNIS
Meski Sudah Diambil Alih, Shell Indonesia Pastikan SPBU Tetap Beroperasi Normal

Meski Sudah Diambil Alih, Shell Indonesia Pastikan SPBU Tetap Beroperasi Normal

Jumat, 23 Mei 2025 | 11:13

PT Shell Indonesia resmi mengumumkan pengalihan kepemilikan bisnis Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Indonesia.

HIBURAN
Unik, Mie Kangkung Johan di Kota Tangerang Jadi Incaran Pecinta Kuliner Klasik 

Unik, Mie Kangkung Johan di Kota Tangerang Jadi Incaran Pecinta Kuliner Klasik 

Sabtu, 24 Mei 2025 | 17:00

Di balik banyaknya kuliner dari luar negeri yang semakin menjamur, ada satu sajian legendaris yang mulai langka namun tetap dirindukan, yakni mie kangkung

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill