Connect With Us

Kepergok, Curanmor Babak Belur Dikeroyok Massa di Karawaci

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 16 Agustus 2016 | 18:25

Pelaku curanmor yang di keroyok massa dibawa petugas ke RSUD Tangerang, untuk pengobatan yang cukup serius (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)

TANGERANGNEWS.com-Pelaku curanmor Erwansyah, 20, babak belur dihajar massa karena kepergok mencuri motor di sebuah kontrakan di Kampung Baru, RT05/04, Kelurahan Nusa Jaya, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, Selasa (16/8/2016) dini hari.

Kasubag Humas Polres Metro Tangerang Kompol Triyani mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 04.30 WIB. Pelaku hendak mencuri sepeda motor Yamaha Mio nopol  B-6778-CZI milik Astia rini, 35, yang terparkir di teras kontrakan.

"Tapi saat pelaku berusaha membobol kunci kontak motor dengan leter T, aksinya diketahui warga," katanya.

Pelaku berusaha melarikan diri. Warga pun meneriakinya maling dan melakukan pengejaran. Hingga akhirnya pelaku terkepung dan  jadi bulan-bulanan warga.

Peristiwa itu lalu dilaporkan ke Polsek Karawaci. Oleh petugas tersangka dibawa ke RSUD Tangerang, untuk pengobatan yang cukup parah.

"Pelaku sementara belum bisa di mintai keterangan karena luka sobek akibat di keroyok massa," jelas Triyani. (RAZ)

 

 

HIBURAN
Masih Ingat? 7 Tren Kuliner yang Pernah Viral di Indonesia Tapi Kini Sulit Ditemukan 

Masih Ingat? 7 Tren Kuliner yang Pernah Viral di Indonesia Tapi Kini Sulit Ditemukan 

Selasa, 29 April 2025 | 08:40

Setiap tahun, dunia kuliner di Indonesia selalu diramaikan oleh tren baru yang kreatif dan menggugah selera. Inovasi rasa dan tampilan terus bermunculan dari tangan-tangan kreatif pecinta kuliner.

KAB. TANGERANG
Balita di Tangerang Dibakar Pacar Ibunya Hanya karena Hubungan Tidak Direstui

Balita di Tangerang Dibakar Pacar Ibunya Hanya karena Hubungan Tidak Direstui

Kamis, 1 Mei 2025 | 22:08

Polisi mengungkap motif Heri Budiman, 38, membunuh dan membakar balita usia 5 tahun inisial MA di kontrakan wilayah Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang.

TANGSEL
Dibangun Akhir Tahun, PSEL di TPA Cipeucang Bakal Ubah 1.000 Ton Sampah Jadi Listrik 15,7 Megawatt

Dibangun Akhir Tahun, PSEL di TPA Cipeucang Bakal Ubah 1.000 Ton Sampah Jadi Listrik 15,7 Megawatt

Kamis, 1 Mei 2025 | 22:28

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) bersiap menghadirkan fasilitas pengolahan sampah modern, yang mampu mengolah hingga 1.000 ton sampah per hari dan mengubahnya menjadi energi listrik.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill