Connect With Us

Dinas Bangunan Kota Tangerang Kesulitan Awasi Proyek

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 11 November 2016 | 15:00

Ilustrasi Proyek Bermasalah. (Rangga A Zuliansyah / Tangerangnews)

 

TANGERANGNews.com-Tim Pengawas pada Dinas Bangunan (Disbang) Kota Tangerang mengakui kesulitan dalam menjalankankan tugas dan fungsinya, dengan alasan kekurangan data serta SDM.

Kabid Pengawasan Bangunan Non Pemerintah Disbang Kota Tangerang Gempita mengatakan, tercatat saat ini hanya terdapat sebanyak enam pengawas, yang bertugas mengawasi bangunan diseluruh wilayah tersebut. Itu pun dibagi untuk beberapa proyek.

"Kita pengawas hanya ada enam orang dibagi dalam 3 kelompok, masing-masing dua orang untuk mengawasi seluruh bangunan di Kota Tangerang. Tentunya sangat tidak meng-cover karena idealnya pengawas itu sekitar 50 orang," ungkap Gempita, Jumat (11/11/2016).

Selain itu, kata dia, minimnya data yang dimiliki oleh pihaknya pun, menambah kendala tersendiri dalam rangka upaya pengawasan bangunan di wilayah.

"Jadi kita bergeraknya sulit, kita tidak tahu mana bangunan yang sudah dilengkapi izin dan sesuai izin, kita tidak tahu. Padahal kita sudah sering kali meminta kepada instansi terkait agar diberikan tembusannya, agar kami dapat mudah dalam menjalankan pengawasan," pungkasnya.

 

TANGSEL
Jelang Iduladha, Pemkot Tangerang Awasi Masuknya Hewan Kurban Berpenyakit

Jelang Iduladha, Pemkot Tangerang Awasi Masuknya Hewan Kurban Berpenyakit

Jumat, 2 Mei 2025 | 22:02

Menjelang Hari Raya Iduladha 1446 Hijriah, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Ketahanan Pangan (DKP) meningkatkan pengawasan terhadap lalu lintas dan kondisi kesehatan hewan kurban yang masuk ke wilayah Kota Tangerang.

BISNIS
Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Selasa, 29 April 2025 | 19:55

PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank) melanjutkan kinerja positif dengan mencatatkan laba bersih sebesar Rp87,83 miliar dalam Laporan Keuangan Kuartal I tahun 2025.

SPORT
Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Senin, 28 April 2025 | 22:50

Olahraga es tengah mengalami pertumbuhan yang cukup pesat di Indonesia, seiring meningkatnya minat masyarakat dalam aktivitas rekreasi hingga kompetisi.

OPINI
Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Senin, 28 April 2025 | 17:39

Pilkada Serentak 2024 melahirkan Banyak Kepala daerah Terpilih sebagai Pemimpin Politik di daerah. Dampaknya adalah budaya retreat atau Pembekalan Yang dilaksanakan oleh Presiden RI melalui kementerian Dalam Negri kepada kepala daerah terpilih

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill