Connect With Us

Bupati Datangi Lokasi Kebakaran RSUD Tangerang

Mohamad Romli | Selasa, 13 Juni 2017 | 23:00

Bupati Tangerang A Zaki Iskandar langsung mendatangi RSUD Tangerang, Selasa (13/6/2017) malam. (@TangerangNews2017 / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Bupati Tangerang A Zaki Iskandar langsung mendatangi RSUD Tangerang untuk melihat kondisi kebakaran yang melanda gudang farmasi, Selasa (13/6/2017) malam.

Zaki tiba dilokasi sekitar pukul 21.00 WIB, lalu langsung mengecek kondisi gudang farmasi yang terbakar tersebut. Bahkan ia langsung masuk ke gudang farmasi  untuk memastikan kondisi pasca kebakaran tersebut.

Kepada wartawan, Zaki mengatakan kondisi stok obat di RSUD Tangerang masih aman, karena terdapat beberapa depo obat. "Yang terbakar hanya sebagian kecil saja, stok obat masih aman untuk satu bulan ke depan," ujarnya.

Manurutnya, gudang farmasi yang terbakar tersebut, memang sudah lama direncanakan untuk dibangun kembali, karena usia bangunan yang sudah tua. "Gudang yang terbakar memang sudah lama direncanakan untuk dibangun kembali," jelasnya.

Selain Zaki, tampak juga Sekda Kabupaten Tangerang, Iskandar Mirsad mendatangi lokasi kebakaran.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

TANGSEL
Tekan Tumpukan Sampah, Pemkot Tangsel Sebar Tong Komposter di Seluruh Pasar Tradisional

Tekan Tumpukan Sampah, Pemkot Tangsel Sebar Tong Komposter di Seluruh Pasar Tradisional

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:47

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) menempatkan tong komposter di sejumlah pasar tradisional guna mengurangi penumpukan sampah organik seperti sisa sayur dan buah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill