Connect With Us

Ayo, Kenalkan Kota Tangerang Lewat Karya Jurnalistik 2018

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 14 Maret 2018 | 13:00

Lomba Karya Jurnalistik 2018 Kota Tangerang. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Kelompok Kerja (Pokja) Wartawan Harian Tangerang Raya (WHTR) menggelar lomba Karya Jurnalistik 2018 bagi masyarakat Kota Tangerang dan para jurnalis.

Karya Jurnalistik 2018 yang dimulai pada 15 Maret hingga 10 April 2018 ini, mengambil tema "Kenali dan Bangun Kota Tangerang di Tahun Perak melalui Karya Jurnalistik".

Dalam lomba Karya Jurnalistik tersebut dibagi dalam tiga kategori lomba, yakni Karya Tulis (khusus wartawan media cetak dan online), Fotografi dan Video.

Ketua Pelaksana Lomba Karya Jurnalistik 2018 Rizki Thariq mengatakan, lomba ini digelar dalam rangka HUT Kota Tangerang ke-25. Lomba ini berhubungan erat dengan pembangunan Kota Tangerang.

"Pembangunan yang ada di Kota Tangerang bisa diimplementasikan melalui sebuah Karya Jurnalistik, mulai dari sebuah tulisan, foto hingga video," kata Rizky Thariq, Rabu (14/3/2018)

Pria yang akrab disapa Kiting ini mengharapkan agar teman-teman dari Pokja WHTR mengajak masyarakat dan para jurnalis agar turutserta dalam lomba Karya Jurnalistik ini. Pasalnya, dengan sebuah karya yang dihasilkan mampu membawa Kota Tangerang lebih maju.

"Karya Jurnalistik yang dibuat harus berhubungan dengan Kota Tangerang, mulai dari infrastruktur, kesehatan, hingga seni dan budaya,"terangnya.

Ketua Pokja Wartawan Harian Tangerang Raya Yan Dwita Hermansyah mengungkapkan, lomba Karya Jurnalistik yang didukung oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang ini merupakan sarana edukasi bagi masyarakat Kota Tangerang, maupun para jurnalis agar lebih mengenal tentang Kota Tangerang.

"Karya yang diikutsertakan harus orisinil (milik pribadi) dan belum pernah diikutsertakan dalam lomba," jelasnya.(RAZ/HRU)

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

KAB. TANGERANG
Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Jumat, 26 April 2024 | 22:48

Usai Lebaran 2024. sebanyak 1.274 jiwa penduduk baru tercatat datang ke wilayah Kabupaten Tangerang.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill