Connect With Us

Korban Kerusuhan di Tangerang Belum Berani Dagang

| Selasa, 1 Juni 2010 | 18:17

Pasar Rubuh (tangerangnews / dira)

TANGERANGNEWS-Pasca kerusuhan disertai pembakaran puluhan lapak penjualan besi bekas belum berani membuka lapaknya. Terutama di Jalan KH Achmad Dahlan, Petir, Cipondoh, Kota Tangerang.

Tarmizi ,50, warga Pondok Petir, RT 03 RT 04, Cipondoh, mengatakan, sehari setelah kerusuhan disertai pembakaran tidak satupun warga dari suku Madura beraktifitas menjual dan menerima besi bekas di U.D Barokah.

Puing-puing bekas kerusahan dibiarkan berserakan belum dibersihkan pemilik lapak.

“Sampai hari Selasa ini belum terlihat warga Madura kesini,”kata Tarmizi yang tinggal di depan U.D Barokah, siang tadi.

Sejumlah warga dari pemilik lapak telah menyelamatkan diri dari amuk organisasi masyarakat itu saat Ketua Dewan Pimpinan Ranting (DPRT) Forum Komunikasi Anak Betawai (Forkabi) cabang Petir, Cipondoh, Kota Tangerang Endid Mawardi, tewas dihujam senjata tajam di Auto Ring Road Lingkar Barat, Duri Kosambi, Cengkareng, Jakarta Barat, Minggu  lalu.

Tarmizi mengutarakan, sebelum peristiwa itu memang U.D Barokah menjadi salah satu lokasi penjualan dan pembelian barang loakan besi yang umumnya milik warga Madura.

Terdapat 20 lapak di U.D Barokah sebagai tempat jual beli barang bekas berupa tembaga dan besi loakan. Tempat itu juga menjadi pemotongan besi yang tidak digunakan lagi.

 Pantauan di lokasi sepanjang lapak U.D Barokah yang hangus dibakar telah dipasangi seng, Selasa kemarin.

Sementara sekitar 30 hingga 40 petugas kepolisan Polres Metro Kota Tangerang masih melakukan penjagaan di sekitar Pasar Rubuh yang berada tidak jauh dari lokasi kerusuhan itu. Pemasangan seng sepanjang 50 meter dilakukan sejak Senin malam pukul 20.00 WIB.

 Terpisah, keluarga besar Endid Mawardi mendesak penegak hukum segera mengadili pelaku pembunuhan terhadap bapak tiga anak itu. Aparat kepolisian diminta menindak tegas pelaku yang telah melakukan tindakan kriminal tersebut.

“Kami minta penegak hukum mengadili para pelaku kekerasan terhadap kakak saya,”ujar adik Endid, Endang Setiawan.

Kapolres Metro Tangerang Kombes Pol Maruli CC Simanjuntak mengatakan, pihaknya memang menyarankan dan masih melakukan penjagaan terhadap lokasi yang rawan akan anarki. "Kami masih berjaga-jaga. Radius satu kilometer kita jaga," singkatnya.(dira)

WISATA
Travel Malang Juanda Nahwa Travel – Pesan Online, Berangkat Langsung!

Travel Malang Juanda Nahwa Travel – Pesan Online, Berangkat Langsung!

Selasa, 4 November 2025 | 10:49

Buat kamu yang sering bepergian dari Malang ke Bandara Juanda, pasti tahu betapa pentingnya memilih jasa transportasi yang tepat. Nahwa Travel hadir untuk menjawab kebutuhan itu dengan layanan Travel Malang Juanda yang cepat

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

SPORT
Prediksi Skor PSBS Biak vs Persita Tangerang BRI Super League 2025/2026

Prediksi Skor PSBS Biak vs Persita Tangerang BRI Super League 2025/2026

Selasa, 4 November 2025 | 20:16

Pendekar Cisadane kembali bersiap melakoni laga tandang berat dalam lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026. Tim asuhan pelatih Carlos Pena akan menantang PSBS Biak di Stadion Maguwoharjo, Kamis, 6 November 2025.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill