Connect With Us

Tari Kolosal 150 Napi Lapas Pemuda Tangerang Pecahkan Rekor MURI

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 15 Agustus 2019 | 13:53

Sekitar 150 napi Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang berpartisipasi dalam upaya pemecahan rekor MURI Tari Kolosal Indonesia Bekerja, di Lapas Kelas 1 Tangerang, Kamis (15/8/2019). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com—Sekitar 150 narapidana (napi) Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang berpartisipasi dalam upaya pemecahan rekor MURI Tari Kolosal Indonesia Bekerja.

Para napi kompak menari di Lapangan Utama Lapas Pemuda Tangerang yang mengikuti instruktur senam melalui video conference di Lapas Kelas 1 Tangerang, Kamis (15/8/2019).

Kasie Binapi Lapas Pemuda Tangerang Bondan W.K.D mengatakan, pihaknya bangga bisa berpartisipasi dalam upaya pemecahan rekor MURI ini.

BACA JUGA:

"Semoga kegiatan ini bisa menjadi bukti bahwa program pembinaan di Lapas Pemuda Tangerang berjalan dengan baik," ujarnya.

 

Tarian Kolosal Indonesia Bekerja yang diikuti 200 ribu petugas pemasyarakatan dan warga binaan pemasaran ini berhasil memecahkan rekor MURI.

Rekor MURI diterima langsung oleh Direktur Jenderal Pemasyarakatan Sri Puguh Utami. Ia mengatakan, pemecahan rekor MURI ini adalah partisipasi para Insan Pemasyarakatan dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-74 Republik Indonesia.

”Tari kolosal Indonesia Bekerja merupakan salah satu ekspresi WBP (Warga Binaan Pemasyarakatan) dan Petugas Pemasyarakatan, bahwa WBP selama menjalani pidana hilang kemerdekaan juga tetap belajar, bekerja, dan berkarya di bawah bimbingan petugas Pemasyarakatan,” ucapnya.(RAZ/RGI)

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

TANGSEL
Pemotor Tewas Tabrak Dump Truk Parkir di Pinggir Jalan Setu Tangsel

Pemotor Tewas Tabrak Dump Truk Parkir di Pinggir Jalan Setu Tangsel

Senin, 29 April 2024 | 14:54

Seorang pemotor tewas di tempat usai menabrak dump truk yang sedang parkir di pinggir Jalan Raya Taman Tekno Widya, Kelurahan Setu, Kecamatan Setu, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill