Connect With Us

Gandeng SMK Yarsi Medika, TangCity Mal Jual Hand Sanitizer Murah

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 20 Maret 2020 | 16:22

Penjualan hand sanitizer Tangerang City (TangCity) Mal. (TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Manajemen Tangerang City (TangCity) Mal menggandeng SMK Yarsi Medika memfasilitasi penjualan hand sanitizer hasil produksi sekolah tersebut. Saat ini, hand sanitizer sedang langka di Kota Tangerang. Produk ini dibutuhkan untuk menekan laju penyebaran COVID-19.

Hand sanitizer buatan siswa SMK Yarsi X TangCity Mall diberi nama TANDA yang merupakan arti dari Tangerang. Bahan serta proses pembuatan hand sanitizer ini diklaim sudah sesuai dengan standar WHO sehingga masyarakat tak perlu ragu akan kualitasnya.

Takaran alkohol yang digunakan untuk produk ini yaitu sebesar 80 persen, dengan ukuran botol 60 mililiter. Per botolnya dibanderol dengan harga Rp19 ribu. Hand sanitizer ini dijual secara eceran di Main Atrium Tangcity Mall sejak tanggal 20 Maret 2020. 

"Proses pembuatan 500 botol hand sanitizer membutuhkan waktu 2 hari saja" jelas Ibu Ari, kepala produksi hand sanitizer dari SMK Yarsi Medika, Jumat (20/3/2020).

"Kami juga berterima kasih kepada Tangcity Mall yang telah memfasiitasi kami dalam memasarkan hand sanitizer ini," tambahnya.

Direktur TangCity Mal Norman Eka Saputra menyatakan di tengah keadaan merebaknya COVID-19 ini pihaknya lebih fokus kepada kegiatan sosial.

Kata dia, TangCity berupaya semaksimal mungkin membantu warga Kota Tangerang untuk mendapatkan barang yang cukup sulit didapat saat ini seperti hand sanitizer.

“Karena kalaupun ada biasanya sudah dijual dengan harga tinggi, lalu kapasitas produksi akan kami tingkatkan secara paralel sesuai kebutuhan,” pungkasnya.(RMI/HRU)

BANDARA
Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Jumat, 26 April 2024 | 14:04

Transportasi umum Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta), bakal ditetapkan tarif berbayar sebesar Rp3.500.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

SPORT
Begini Strategi Jakarta Electric Sabet Kemenangan di PLN Mobile Proliga 2024

Begini Strategi Jakarta Electric Sabet Kemenangan di PLN Mobile Proliga 2024

Kamis, 2 Mei 2024 | 15:24

Jakarta Electric PLN optimistis dapat meraih kemenangan pada pekan kedua putaran pertama PLN Mobile Proliga 2024, yang akan digelar di Gedung Olahraga (GOR) Jatidiri, Semarang.

HIBURAN
Raisa Bakal Rilis Film Dokumenter, Ini Jadwal Tayangnya 

Raisa Bakal Rilis Film Dokumenter, Ini Jadwal Tayangnya 

Selasa, 30 April 2024 | 08:18

Musisi cantik Raisa Andriana bakal merilis film dokumenter bertajuk "Harta, Tahta, Raisa".

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill