Connect With Us

Antisipasi Banjir, Pemkot Tangerang Bersihkan Sampah di Pasar Sipon

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 9 Januari 2021 | 13:36

Kegiatan petugas sedang membersihkan sampah di sekitar Pasar Sipon Kecamatan Cipondoh untuk mengantisipasi banjir. (TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas PUPR, Dinas Lingkungan Hidup dan Satgas Kebersihan Kecamatan Cipondoh, bergerak cepat melakukan pembersihan sampah di sekitar Pasar Sipon untuk mengantisipasi banjir. 

 

Camat Cipondoh, Rizal Ridholloh menjelaskan, pihaknya bersama dinas teknis secara rutin melakukan pembersihan dan pengangkutan sampah. 

 

"Pihak kami beserta jajaran dinas terkait rutin lakukan pengangkutan sampah dan pembersihan di lokasi tersebut. Seperti hari ini nih, kami lakukan pembersihan di sekitar Pasar Sipon Cipondoh," ungkapnya, Sabtu (9/1/2021). 

Bahkan, fasilitas pendukung kebersihan seperti tempat sampah pun telah tersedia. Namun, tempat sampah perlu penambahan agar dapat menampung kapasitas sampah yang ada. 

 

"Kami rutin juga berkoordinasi dengan dinas terkait termasuk soal fasilitasi sarana pendukung kebersihan. Seperti tong-tong sampah untuk para pelapak yang ada di Pasar Sipon," ungkapnya. 

 

Kendati demikian, kebersihan merupakan tanggung jawab bersama. Diharapkan, masyarakat  dapat turut berpartisipasi aktif menjaga kebersihan lingkungan dan tertib membersihkan sampah secara mandiri, serta tidak membuang sampah sembarangan demi menghindari banjir.

 

"Soal kebersihan ini, butuh kerja sama semua pihak. Mari sama-sama menjaga lingkungan dan tidak merusak ekosistem lingkungan," imbuhnya.

HIBURAN
Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Kamis, 29 Januari 2026 | 07:43

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota menerapkan rekayasa lalu lintas selama beberapa hari ke depan seiring dengan penggunaan lokasi tersebut sebagai salah satu titik syuting film internasional terbaru yang dibintangi Lisa BLACKPINK

KOTA TANGERANG
RS Melati Kota Tangerang Luncurkan Logo Baru

RS Melati Kota Tangerang Luncurkan Logo Baru

Sabtu, 31 Januari 2026 | 20:21

Momentum Hari Ulang Tahun (HUT) ke-46 dimanfaatkan RS Melati Kota Tangerang untuk menegaskan langkah transformasi layanan kesehatan kepada masyarakat.

TOKOH
Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:05

Kabar duka datang dari pesulap Marcel Radhival atau yang lebih dikenal publik sebagai Pesulap Merah. Istri tercintanya, Tika Mega Lestari, dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 27 Januari 2026, dini hari.

NASIONAL
BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

Jumat, 30 Januari 2026 | 09:15

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membantah narasi yang beredar di media sosial terkait Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) yang disebut-sebut dapat menjadi “bom waktu” dan memicu cuaca tidak stabil jika dilakukan secara terus-menerus.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill