Connect With Us

Forum TJSL Kota Tangerang Fasilitasi Bantuan Kursi Roda

Tim TangerangNews.com | Sabtu, 26 Maret 2022 | 10:51

Penyerahan kursi roda kepada warga disaksikan langsung Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin di Sekretariat Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Kota Tangerang. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Forum Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Kota Tangerang terus bergerak memfasilitasi para pemberi bantuan untuk menyalurkan dana CSR di Kota Tangerang. Baru-baru ini tersalurkan bantuan sebanyak empat kursi roda dari Keluarga Ibu Puspo.

Penyerahan kursi roda kepada warga disaksikan langsung Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin di Sekretariat Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Kota Tangerang.  

Pada kesempatan itu, Wakil Wali Kota Sachrudin menyampaikan apresiasi kepada para pemberi bantuan yang peduli dengan masyarakat yang membutuhkan. Menurutnya, Pemerintah Kota Tangerang terus berupaya mengupayakan yang menjadi kebutuhan masyarakat melalui program pembangunan.

Selain itu juga partisipasi masyarakat, badan usaha, dan lembaga-lembaga lainnya di Kota Tangerang terus ditumbuhkan untuk memiliki kepedulian terhadap lingkungan sekitar. Sehingga kedepan dapat tercipta harmonisasi.

Ketua Forum TJSL Kota Tangerang Mulyanto menyampaikan terima kasih atas bantuan yang diberikan berupa kursi roda. Alat ini sangat membantu  masyarakat yang membutuhkan. “Kami sangat berterima kasih atas bantuannya. Ini sangat bermanfaat untuk yang membutuhkan,” ujarnya.

Ia berharap, bantuan semacam ini dapat menginspirasi yang lainnya untuk saling peduli. Sehingga masyarakat yang membutuhkan dapat terbantu.

Dikatakan, Forum TJSL siap memfasilitasi perusahaan, lembaga kemasyarakatan, maupun per orangan untuk menyalurkan dana sosialnya kepada masyarakat secara langsung. Semua yang dibutuhkan masyarakat, kata Mulyanto, datanya sudah ada di Forum TJSL. Mulai dari urusan pendidikan, kesehatan, kesejahteraan masyarakat, hingga lingkungan. “Perusahaan yang mau menyalurkan dana CSR-nya tinggal menyesuaikan, mau yang seperti apa. Nanti akan kita fasilitasi,” ujar Mulyanto.

HIBURAN
Produk Saramonic, Fitur Terbaru dan Ragam Serinya

Produk Saramonic, Fitur Terbaru dan Ragam Serinya

Sabtu, 12 Juli 2025 | 11:41

Dalam era digital saat ini, kebutuhan akan perangkat audio berkualitas tinggi semakin meningkat, terutama di kalangan content creator, videografer, dan podcaster

SPORT
BPJamsostek Tangerang Lindungi Ribuan Atlet Sepakbola Liga Forssekot Tahun 2025

BPJamsostek Tangerang Lindungi Ribuan Atlet Sepakbola Liga Forssekot Tahun 2025

Minggu, 6 Juli 2025 | 22:16

BPJS Ketenagakerjaan (BPJamsostek) Cabang Tangerang Batuceper memberikan perlindungan kepada ribuan atlet sepak bola kelompok umur (KU) 8, 10 dan12 tahun, dalam turnamen Liga Forum Sekolah Sepakbola Kota Tangerang (Forssekot) Tahun 2025.

WISATA
Liburan Sekolah, Ini Rekomendasi Tempat Wisata Super Murah di Tangerang dan Tangsel

Liburan Sekolah, Ini Rekomendasi Tempat Wisata Super Murah di Tangerang dan Tangsel

Minggu, 6 Juli 2025 | 14:51

Bingung memilih tempat jalan-jalan bersama sama keluarga saat momen liburan sekolah? Kota Tangerang dan Tangerang Selatan (Tangsel) menyimpan banyak destinasi wisata menarik tanpa perlu merogoh kocek mahal.

BANDARA
Kabur ke Indonesia, Kemenkum RI Ekstradisi WNA Rusia

Kabur ke Indonesia, Kemenkum RI Ekstradisi WNA Rusia

Kamis, 10 Juli 2025 | 18:51

Kementerian Hukum (Kemenkum) RI mengekstradisi warga negara Rusia bernama Alexander Vladimirovich Zverev (AZV) ke negara asalnya, setelah pemerintah negara federasi Rusia memohon langsung ke Pemerintah RI.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill