Connect With Us

Terserang Cikungunya, Warga Penunggangan Barat Tuntut Fogging

| Kamis, 13 Januari 2011 | 18:49

Nyamuk (istemewa / tangerangnews)

TANGERANGNEWS-Warga Kampung Kebon Kelapa, Kelurahan Panungangan Barat, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang meminta Kepada Pemerintah setempat agar segera melakukan fogging di wilayahnya menuyusul menyebarnya penyakit Cikungunya yang telah menyerang puluhan warga di kampung tersebut.
 
Salah satu penderita cikungunya, Ali, warga RT 01/07, meminta fogging dilakukan di seluruh wilayah Kampung Kebon Kelapa untuk mencegah penyebaran Cikungunya semakin meluas. Pasalnya, sejak menyebarnya penyakit akibat gigitan nyamuk ini pada tiga pekan yang lalu, pihak Puskesmas atau Dinas Kesehatan belum melakukan langkah pencegahan. “Belum ada fogging. Untuk pengobatan juga saya hanya berobat sendiri ke klinik,” paparnya, Kamis (13/1).
 
Ali menjelaskan, puluhan warga terserang penyakit tersebut secara bergantian. Mereka mengeluhkan gejala yang sama seperti penderita penyakit Cikungunya, yakni demam, nyeri di persendian tulang, dan gatal-gatal. Meski saat ini kebanyakan kondisi warga telah membaik, namun mereka khawatir akan kembali terjangkit penyakit tersebut.
 
 “Beberapa warga memang sudah membaik setelah minum obat, tapi ketika obatnya sudah habis gejala nyeri-nyari di sendi tulang kambuh lagi,” terangnya.
 
Untuk itu, Ali meminta agar agar Pemda segera melakukan tindakan pencegahan karena dikhawatirkan korban akan semakin bertambah. “Kampung ini harus difogging supaya sumber penyakit yang berasal dari nyamuk ini hilang,” terang Ali.(rangga zuliansyah)
 
HIBURAN
Tak Lagi Saling Cocok, Sabrina Chairunnisa Gugat Cerai Deddy Corbuzier di PA Tigaraksa

Tak Lagi Saling Cocok, Sabrina Chairunnisa Gugat Cerai Deddy Corbuzier di PA Tigaraksa

Rabu, 29 Oktober 2025 | 20:06

Influencer Sabrina Chairunnisa resmi mengajukan gugatan cerai terhadap suaminya, Deddy Corbuzier ke Pengadilan Agama (PA) Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.

OPINI
Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Jumat, 31 Oktober 2025 | 12:05

Sistem birokrasi Indonesia pasca-reformasi dibangun di atas optimisme tinggi terhadap meritokrasi. Konsep ini, yang secara ilmiah berarti sistem yang menempatkan seseorang berdasarkan kemampuan, keahlian, dan kinerja (merit), tertuang dalam UU ASN

PROPERTI
Summarecon Serpong Hadirkan Hunian Premium 3 Lantai dengan Double High Ceiling, Terjual Lebih dari 50%

Summarecon Serpong Hadirkan Hunian Premium 3 Lantai dengan Double High Ceiling, Terjual Lebih dari 50%

Jumat, 31 Oktober 2025 | 23:19

PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon Serpong) kembali meluncurkan hunian mewah di kawasan The Springs Gading Serpong, Tangerang dengan meluncurkan Ardea.

KOTA TANGERANG
Tangerang Dihantam Badai, Pohon Tumbang dan Banjir Lumpuhkan Sejumlah Wilayah

Tangerang Dihantam Badai, Pohon Tumbang dan Banjir Lumpuhkan Sejumlah Wilayah

Jumat, 31 Oktober 2025 | 22:20

Hujan deras yang disertai angin kencang menerjang Kota Tangerang pada Jumat 31 Oktober 2025, sore. Badai yang berlangsung lebih dari satu jam ini mengakibatkan sejumlah pohon tumbang dan genangan air tinggi, memicu kemacetan lalu lintas

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill