Connect With Us

PKL Ditertibkan, Pemkot Tangerang Bakal Fungsikan Kembali Irigasi Kali Sipon

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 22 April 2024 | 18:27

Pembongkaran lapak PKL di sepanjang Jalan Irigasi Kali Sipon, Cipondoh, Kota Tangerang, Senin 22 April 2024. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang baru saja memulai proses penataan Pasar Sipon Cipondoh, dengan penertiban pedagang kali lima (PKL) di sepanjang Jalan Irigasi Sipon, mulai 22-23 April 2024.

Asisten Daerah Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kota Tangerang Deni Koswara menuturkan, proses tersebut dilakukan untuk mengupayakan penataan fasilitas umum berjalan sesuai fungsi semestinya.

Lewatnya, Pemkot Tangerang mulai melakukan pembongkaran lapak pedagang di sepanjang bantaran irigasi dan bahu jalan, yang dinilai menganggu ketertiban lingkungan sekitar.

"Selanjutnya, berbagai upaya komperhensif telah disiapkan, mulai dari penertiban lalu lintas, pemanfaatan kembali irigasi, serta mendorong OPD secara teknis untuk menyukseskan penataan ulang di sepanjang Pasar Sipon Cipondoh,” ujarnya, Senin 22 April 2024.

Pemkot Tangerang juga telah menyiapkan langkah-langkah strategis lainnya dalam mendorong realisasi penataan ulang Pasar Sipon Cipondoh.

Seperti, menyiapkan tempat relokasi pedagang, pembuatan taman di sepanjang jalan, sampai menugaskan petugas keamanan secara berkala, untuk memastikan ketertiban berjalan secara maksimal.

"Penertiban ini juga telah direncanakan dengan target-target yang jelas, mulai dari jangka pendek, menengah, sampai panjang yang semuanya didorong untuk mewujudkan kemanfaatan untuk semua lapisan,” tambah Deni.

Selain itu, Pemkot Tangerang berharap proses penertiban Pasar Sipon Cipondoh dapat berjalan secara lancar.

Terlebih, proses penertiban tersebut dilakukan untuk mewujudkan keamanan, ketertiban, dan kenyamanan lingkungan di sekitar Pasar Sipon Cipondoh.

“Kami terus berkomitmen memfasilitasi penataan ulang Pasar Sipon Cipondoh. Ke depannya, kami berharap masyarakat sekitar dapat bersama-sama berkontribusi dalam menyukseskan penertiban ini,” pungkasnya.

OPINI
Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Rabu, 7 Januari 2026 | 19:00

enaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang patut diapresiasi. Namun, pertanyaan mendasarnya bukan sekadar soal angka, melainkan arah manusia yang sedang dibentuk.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

KOTA TANGERANG
Waspada! Curanmor Modus Duplikat Kunci Pagar di Tangerang, 2 Pelaku Dibekuk

Waspada! Curanmor Modus Duplikat Kunci Pagar di Tangerang, 2 Pelaku Dibekuk

Senin, 12 Januari 2026 | 09:24

Unit Reskrim Polsek Tangerang, Polres Metro Tangerang Kota, membongkar sindikat pencurian dengan pemberatan (curat) yang meresahkan warga Kelapa Indah.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill