Connect With Us

Truk Kontainer Senggol Batang Pohon hingga Timpa 3 Pemotor di Cimone Tangerang

Yanto | Rabu, 26 Juni 2024 | 01:25

Polisi mengamakan tiga motor yang rusak tertimpa pohon akibat disenggol truk kontainer di Cimone, Karawaci, Kota Tangerang, Selasa 25 Juni 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Sebanyak tiga pemotor tertimpa batang pohon besar yang jatuh akibat tersenggol truk kontainer di Jalan Raya Merdeka, Kelurahan Cimone Jaya, Cimone, Karawaci,  Kota Tangerang, Selasa 25 Juni 2024, malam. Akibatnya korban mengalami luka-luka.

Peristiwa terjadi berawal ketika truk yang belum diketahui identitasnya melaju dari arah Tangerang menuju Cimone.

Sesampainya di depan Bank Mega Merdeka Mas, diduga badan truk menyenggol batang pohon besar di sisi jalan. Batang pohon kemudian jatuh dan menimpa tiga pemotor berada di pinggir truk.

Dedi Hartono, warga sekitar menjelaskan insiden itu terjadi pada pukul 20.30 WIB. Ia mendapati ada pemotor yang berteriak meminta tolong. Saat dicek, pengendara tersebut ternyata tertimpa batang pohon besar.

"Para korban sudah ketimpa batang pohon yang diduga ditabrak truk kontainer. Korban luka-luka," jelasnya.

Selanjutnya, berdasarkan informasi pengendara lain, truk tersebut menyenggol pohon saat menyalib dari sisi kiri. Setelah kejadian itu, truk kontainer melarikan diri.

Sementara korban yang mengalami luka-luka yang cukup parah dilarikan ke RSUD Kabupaten Tangerang.

AYO! TANGERANG CERDAS
Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Minggu, 20 Juli 2025 | 11:19

Berdasarkan data terbaru dari Badan Pusat Statistik (BPS), Banten menjadi provinsi dengan jumlah mahasiswa aktif terbanyak di Indonesia, yakni sebanyak 1.687.634 mahasiswa per tahun 2024.

SPORT
PSSI Pastikan Pelatih Baru Timnas Indonesia Bukan Shin Tae Yong

PSSI Pastikan Pelatih Baru Timnas Indonesia Bukan Shin Tae Yong

Senin, 3 November 2025 | 18:32

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Vivin Cahyani Sungkono menepis isu yang menyebut Shin Tae Yong akan kembali melatih Timnas Indonesia.

BANTEN
Andra Soni Lantik 23 Pejabat, Jamaluddin Jadi Kepala Dindikbud Banten

Andra Soni Lantik 23 Pejabat, Jamaluddin Jadi Kepala Dindikbud Banten

Senin, 3 November 2025 | 15:51

Sebanyak, 23 pejabat eselon II di lingkungan Pemerintah Provinsi secara resmi dilantik oleh Gubernur Banten, Andra Soni, Gedung Negara Provinsi Banten, Senin 3 November 2025.

BANDARA
Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Kamis, 30 Oktober 2025 | 16:57

Kabar gembira bagi pengguna jasa Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang yang menginginkan layanan penjemputan lebih cepat dan nyaman.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill