Connect With Us

Sempat Dicuri, Pemilik Honda HR-V di Tangerang Semringah Mobilnya Dikembalikan Polisi

Yanto | Jumat, 6 September 2024 | 20:46

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho mengembalikan mobil kepada pemiliknya yang berhasil diamankan dari pencuri, Jumat 6 September 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Pemilik mobil Honda HR-V semringah ketika menerima kembali mobilnya yang sempat dicuri beberapa hari lalu.

Selvina sangat terharu dan berterima kasih kepada pihak Polres Metro Tangerang Kota yang sudah berkerja keras hingga menemukan mobil dalam kurun 24 jam.

"Saya sangat berterima kepada jajaran Kepolisian, sudah menangkap pelaku pencurian mobil saya. Ini mobil buat saya berkerja setiap hari," ujarnya saat menerima penyerahan kunci dari Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho, Jumat 6 September 2024.

Ia menceritakan kronologis pencurian mobil bernopol B-1734-VZC miliknya. Pada saat itu, dirinya berserta keluarga baru pulang jalan-jalan. Lalu, beristirahat di rumah.

Namun esok harinya saat hendak keluar, ia kebingungan tidak menemukan kunci mobilnya. Ketika mengecek ke garasi, ia terkejut mobilnya sudah tidak ada di tempat.

Akhirnya, ia pun bergegas melaporkan kasus tersebut ke Polres Metro Tangerang Kota. Dalam kurun 24 jam, dirinya mendapat kabar bahwa mobilnya sudah ditemukan.

"Pertama saya kaget dan enggak percaya bisa cepat. Biasanya laporan agak lama kalau kehilangan sesuatu. Saya terima kasih banget," ujarnya.

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho pun menyerahkan langsung kunci mobil tersebut kepada korban. "Mbak, ini mobilnya saya serahkan," ujarnya.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

MANCANEGARA
Perjanjian Damai, Gencatan Senjata Gaza Konflik Israel-Palestina Disaksikan 20 Negara

Perjanjian Damai, Gencatan Senjata Gaza Konflik Israel-Palestina Disaksikan 20 Negara

Selasa, 14 Oktober 2025 | 14:11

Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump resmi menandatangani dokumen perjanjian gencatan senjata Gaza dalam pertemuan puncak di Sharm el-Sheikh, Mesir, Senin, 13 Oktober 2025, waktu setempat.

KOTA TANGERANG
KONI Kota Tangerang Optimistis Tambah Koleksi Medali untuk Banten di PON Bela Diri 2025 Kudus

KONI Kota Tangerang Optimistis Tambah Koleksi Medali untuk Banten di PON Bela Diri 2025 Kudus

Sabtu, 18 Oktober 2025 | 22:45

Sejumlah atlet asal Kota Tangerang yang tergabung dalam kontingen Provinsi Banten masih berupaya menambah koleksi medali dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) Bela Diri 2025 yang berlangsung di Kudus, Jawa Tengah

PROPERTI
Rumah Gratis untuk Guru hingga Milenial, PKP Siap Salurkan 250 Unit di Tangerang

Rumah Gratis untuk Guru hingga Milenial, PKP Siap Salurkan 250 Unit di Tangerang

Kamis, 16 Oktober 2025 | 07:48

Kabar gembira bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) di Tangerang. Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) akan menyalurkan 250 unit rumah layak huni secara gratis yang diprioritaskan untuk kalangan profesional bergaji rendah

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill