Connect With Us

Jangan Terlewat! Besok Ada Job Fair Virtual Kota Tangerang dengan 579 Loker

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 29 Oktober 2024 | 19:06

Virtual Job Fair Edisi Oktober 2024. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pemkot Tangerang akan menyelenggarakan Virtual Job Fair Edisi Oktober 2024 dengan 579 lowongan pekerjaan.

Kepala Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Tangerang Ujang Hendra Gunawan menuturkan Job Fair Virtual kali ini akan berkolaborasi dengan 14 perusahaan ternama di Kota Tangerang, seperti Eagle Indo Pharma, Permodalan Nasional Madani, WOM Fintech dan sebagainya.

Job Fair Virtual ini akan diselenggarakan pukul 09.00 WIB-selesai pada Rabu 30 Oktober 2024.

“Kami kembali membuka layanan Virtual Job Fair dengan ratusan lowongan kerja yang tersedia yang bisa dicoba oleh masyarakat yang mempunyai Kartu Tanda Penduduk (KTP) Kota Tangerang,” ujarnya Selasa, 29 Oktober 2024.

Ia melanjutkan, Job Fair Virtual kali ini juga menyediakan lowongan untuk berbagai jenjang pendidikan.

Tercatat, Job Fair Virtual kali ini menyediakan 390 lowongan untuk Sarjana (S1), 126 lowongan untuk Diploma (D3), 390 lowongan untuk SMA dan 20 lowongan untuk SMP, dari beragam formasi jabatan yang berbeda-beda.

“Jangan ketinggalan! Job Fair Virtual ini bisa diakses dengan mudah melalui layanan ‘live streaming’ di kanal YouTube Tangerang Cakap Kerja, dengan melakukan registrasi terlebih dahulu melalui Aplikasi Tangerang LIVE,” tambahnya.

Selain itu, Pemkot Tangerang berharap Job Fair Virtual kali ini bisa dimanfaatkan oleh masyarakat secara maksimal.

Terlebih, Job Fair Virtual telah terbukti berhasil menyerap tenaga kerja secara efektif, dengan total serapan mencapai 20.930 tenaga kerja sejak pertama kali diselenggarakan.

NASIONAL
BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

Jumat, 30 Januari 2026 | 09:15

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membantah narasi yang beredar di media sosial terkait Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) yang disebut-sebut dapat menjadi “bom waktu” dan memicu cuaca tidak stabil jika dilakukan secara terus-menerus.

BANTEN
Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:11

Pemerintah Provinsi Banten turut membantu mengatasi sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dengan mulai mendistribusikan fasilitas Toren Pupuk Organik Cair (POC) dan sistem Biogas.

BISNIS
Mau Bisnismu Naik Kelas, Datang ke Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 

Mau Bisnismu Naik Kelas, Datang ke Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:14

Bagi para pelaku usaha yang ingin membawa bisnisnya naik kelas, Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 2026 menjadi ajang yang sayang untuk dilewatkan.

OPINI
Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:34

Upaya Amerika untuk menguasai timur tengah, dengan menjadikan Israel sebagai penjaga kepentingannya di Timur tengah, tidak berjalan mulus.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill