Connect With Us

Dua Polisi Tangerang Dibacok saat Tangkap Pelaku Curanmor, Luka-luka hingga Jari Putus

Yanto | Senin, 26 Mei 2025 | 22:56

Kondisi petugas Polsek Jatiuwung, Polres Metro Tangerang Kota, usai bacok saat menangkap pelaku curanmor di wilayah Lebak, Banten, Senin 26 Mei 2025. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Dua anggota Polsek Jatiuwung, Polres Metro Tangerang mengalami luka-luka pada saat melakukan pengejaran terhadap pelaku pencurian sepeda motor (curanmor). 

Pelaku melakukan perlawanan dengan senjata tajam (sajam) jenis golok ketika hendak ditangkap petugas di Jalan Pajajaran Gandasari, Rangkas Bitung, Jumat 23 Mei 2025, dini hari, lalu.

“Anggota sedang melakukan pengembangan dari pengungkapan kasus curanmor, namun dapat perlawanan saat penangkapan," ungkap Kapolsek Jatiuwung Kompol Rabiin, Senin 26 Mei 2025.

Menurutnya, dua polisi yang terluka merupakan Kanit Reskrim Polsek Jatiuwung AKP Derry dan anggotanya Briptu M Galih.

Keduanya tengah bertugas menemukan kendaraan sepeda motor yang diduga hasil pencurian di Lebak, Banten.

“Memang betul ditemukan bahwa di tempat tersebut ada kendaraan sepeda motor yang diduga hasil pencurian di wilayah Lebak. Pada saat dilakukan penangkapan, pelaku melakukan perlawanan dengan menggunakan sajam,” ujarnya.

Masih dikatakan Rabiin, saat penangkapan, pelaku memberontak kemudian menyerang petugas. Akibatnya, kedua korban terluka hingga harus dibawa ke RS terdekat untuk dilakukan penanganan.

“Dua orang anggota kami mengalami luka di bagian dada, tangan dan kaki. Sementara M. Galih harus dioperasi karena ada luka dijari hingga putus,” ujarnya.

Meski terluka, petugas berhasil meringkus tiga orang tersangka lain yaitu Y, 24, MY, 26, dan G, 22 “Untuk pelaku yang diamankan tiga orang. Dua orang residivis," tutup Rabiin.

TEKNO
OPPO A6t Series Diluncurkan, Andalkan Baterai 7000mAh Awet Dipakai Seharian

OPPO A6t Series Diluncurkan, Andalkan Baterai 7000mAh Awet Dipakai Seharian

Jumat, 30 Januari 2026 | 14:37

OPPO resmi meluncurkan OPPO A6t dan OPPO A6t Pro di Indonesia sebagai seri khusus pasar e-commerce. Kedua ponsel dari lini OPPO A Series ini menawarkan daya tahan baterai

SPORT
Gagal Rebut Poin Penuh dari Bhayangkara FC, Persita Alihkan Fokus ke Persija  

Gagal Rebut Poin Penuh dari Bhayangkara FC, Persita Alihkan Fokus ke Persija  

Rabu, 28 Januari 2026 | 12:44

Persita Tangerang langsung mengalihkan fokus ke laga berikutnya setelah bermain imbang 1-1 melawan Bhayangkara Presisi Lampung FC.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill