TANGERANG-Ruri Sekarsari (26) seorang karyawati sebuah perusahaan di Komplek Acradia Batuceper Tangerang tewas setelah tergilas oleh sebuah bus jemputan yang dikendarai Zaini (33).
Korban yang mengendari sebuah motor matic scoopy berwarna cokelat putih ini diketahui tengah dalam perjalan pulang ke rumahnya di sekitar kawasan Cengkareng Jakarta Barat.
Menurut keterangan Zaini, dirinya tidak bisa menghindari korban setelah bersenggolan dengan kendaraan lain. Dan, korban langsung jatuh di kolong bus yang dikendarainya.
Kecelakaan yang persis terjadi di pintu gerbang PT Pelita Cengkareng Paper ini mengakibatkan kemacetan di sepanjang jalan Daan Mogot dikarenakan banyaknya pengendara yang melambatkan laju dikarenakan ingin meliahat peristiwa kecelakaan yang terjadi sekitar pukul 18.30 WIB tadi.
Satlantas Polsek Batuceper langsung mengirim Korban ke kamar Jenazah RSUD Kabupaten Tangerang.
(DRA)