Connect With Us

Meja-Kursi di SDN 07 Pinang Tak Layak

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 16 Juli 2009 | 19:36

Ilustrasi Sekolah Dasar. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Sekolah Dasar Negeri (SDN) 07 Kecamatan Pinang Kota Tangerang, membutuhkan perhatian lebih dari Pemerintah Kota Tangerang.

Selama berdiri, SD ini baru pertama kali mengalami permasalahan pengadaan meubeler dari Dinas pendidikan Kota Tangerang. Dari Enam ruang belajar yang ada di Sekolah tersebut, kondisi meja dan kursi siswa hampir 80 persen sudah tidak layak untuk digunakan lagi. Pihak sekolah sudah berusaha mengajukan permohonan pengadaan meubeler kepada Diknas pendidikan.

Namun, hingga kemarin SDN 07 baru mendapat bantuan pengadaan meubeler hanya 2 ruangan saja sementara kapasitas ada 6 ruangan. Guru Sekolah SDN 07 Pinang, Tati membenarkan jika kondisi meja dan kursi disekolahnya sudah tidak layak pakai lagi.

 

 

“SD ini baru selesai di renovasi setahun yang lalu, dan sejak itu hingga sekarang belum mendapat bantuan meubeler baru hari selasa sekolah ini mendapatkan meubeler itupun hanya 2 ruangan selebihnya pihak sekolah meminjam bangku dan meja untuk proses belajar siswa,” ungkap Tati Sementara itu, Kepala Unit Pelayan Teknis Dinas (UPTD) kecamatan Pinang Murwati kepada TANGERANGNEWS mengakui kondisi tersebut.

Pihak dari Dinas pendidkan sudah mengiriman meubeler ke sekolah tersebut tapi sejauh ini pihak UPTD tidak mengetahui jika kondisi meubeler tersebut kurang layak. “Saya belum tahu itu,” katanya. (RAZ)

OPINI
Kandang Setan di Kota Akhlak

Kandang Setan di Kota Akhlak

Rabu, 21 Januari 2026 | 17:52

Tangerang dengan stempel "Akhlakul Karimah"-nya itu ibarat seorang pria yang pakai setelan jas rapi dan wangi parfum surga, tapi diam-diam menyembunyikan luka borok bernanah di balik celananya.

KOTA TANGERANG
Kerahkan 200 Personel, Pemkot Tangerang Bongkar Lapak PKL yang Bikin Macet di Pasar Sipon

Kerahkan 200 Personel, Pemkot Tangerang Bongkar Lapak PKL yang Bikin Macet di Pasar Sipon

Rabu, 21 Januari 2026 | 20:32

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang kembali menerjunkan petugas gabungan untuk menertibkan kawasan Pasar Sipon dari pedagang kali lima (PKL) liar di sepanjang Jalan Irigasi Sipon, Cipondoh, Kota Tangerang.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill