Connect With Us

Pidato HUT ke-57 Golkar, Airlangga: 2024 Kita Harus Menang

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 24 Oktober 2021 | 13:00

Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan, tahun 2024 menjadi istimewa bagi seluruh kader partai beringin, karena akan menginjak usia ke-60 tahun atau enam dekade. 

Airlangga meminta seluruh kader Golkar untuk bersatu untuk membuat sejarah bagi partai pada 2024.

"Menuju enam dekade Partai Golkar, kita harus torehkan sejarah bahwa Partai Golkar akan kembali merebut kemenangan dalam pemilihan presiden, pemilihan legislatif, dan pemilihan kepala daerah,” kata Airlangga dalam pidato politiknya saat puncak perayaan HUT ke-57 Partai Golkar, Sabtu 23 Oktober 2021.

Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto.

Airlangga optimistis partai yang dipimpinnya mampu memenangkan tahun politik 2024. 

Sebab, Golkar sudah memiliki modal untuk mengunci kemenangan Pemilu Serentak 2024. Yakni, kemenangan Pilkada 2020 sebesar 62 persen dari seluruh penyelenggaraan pilkada.

Kemenangan ini bahkan melebihi target Golkar sebesar 60 persen, dan mampu mengalahkan partai-partai lain yang ikut berkontestasi di pilkada.

Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto.

Selain itu, tren elektabilitas Partai Golkar juga terus mengalami peningkatan berdasarkan survei sejumlah lembaga.

Airlangga menambahkan, kenaikan elektabilitas juga dirasakan calon presiden dari Partai Golkar. Ia mengatakan, kenaikan elektabilitas ini berkat kerja keras seluruh kader partai.

“Melalui mimbar ini, saya menyampaikan terima kasih dan menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas kerja-kerja para kader Partai Golkar tersebut,” tutur Airlangga.

Ketum Golkar menegaskan, kemenangan tahun 2024 bukan hanya soal kekuasaan. Bagi Golkar, kata Airlangga, politik bukan soal kekuasaan semata, melainkan sarana menyejahterakan rakyat. 

Tujuan akhir Golkar adalah menciptakan rakyat yang sehat, maju, serta sejahtera. Syaratnya, satu, Golkar harus menang pada Pemilu 2024.

“Partai Golkar harus menang, kita harus bersatu untuk menang. Itulah jawabannya. Tahun 2024 merupakan tahun teramat penting bagi Partai Golkar,” tegas Airlangga.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

BANTEN
Andra Soni Tanggapi Video Perbandingan Jalan Perbatasan di Lebak Masih Tanah dengan Bogor Beraspal

Andra Soni Tanggapi Video Perbandingan Jalan Perbatasan di Lebak Masih Tanah dengan Bogor Beraspal

Rabu, 14 Januari 2026 | 21:24

Sebuah video yang memperlihatkan kontras kondisi jalan di perbatasan Provinsi Banten dan Jawa Barat menjadi sorotan warganet.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

KAB. TANGERANG
15 Sekolah di Kabupaten Tangerang Belajar Daring Gegara Terendam Banjir

15 Sekolah di Kabupaten Tangerang Belajar Daring Gegara Terendam Banjir

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:37

Dinas Pendidikan (Dindik) Kabupaten Tangerang mencatat sebanyak 15 sekolah jenjang SD dan SMP harus mengalihkan pembelajaran secara daring (dalam jaringan) akibat terdampak banjir.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill