Connect With Us

Fasilitas Ibadah Katolik Bertema Jepang Hadir di PIK 2

Rangga Agung Zuliansyah | Sabtu, 26 Agustus 2023 | 13:36

Desain Taman Doa Our Lady of Akita Pantai Indah Kapuk (PIK) 2, Kosambi, Kabupaten Tangerang, Jumat 25 Agustus 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Agung Sedayu Group & Salim Group melakukan groundbreaking Taman Doa Our Lady of Akita Pantai Indah Kapuk (PIK) 2.

Hal ini sebagai penanda dimulainya pembangunan fasilitas ibadah yang berlokasi di sebelah kawasan Rukan Euroasia, Osaka Residences, dan Osaka Apartment, di Salembaran, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang.

Dihadiri oleh jajaran Direksi Agung Sedayu, groundbreaking dimulai dengan Misa pemancangan tiang pertama Taman Doa Our Lady of Akita, Jumat 25 Agustus 2023.

“Harapan kami umat Katolik bisa lebih mudah berdoa dan beribadah. Semoga berkat dan cinta kasih Tuhan bisa dirasakan oleh semua orang,” kata Natalia Kusumo, CEO Agung Sedayu Group.

Menurutnya, fasilitas ibadah ini terinspirasi dari Taman Doa Our Lady of Akita di Jepang yang terkenal karena Patung Bunda Maria meneteskan air mata sebanyak 101 kali.

Dalam kawasan ini, nantinya direncanakan akan dibangun kapel atau gereja yang di dalamnya terdapat patung kayu Our Lady of Akita, yang sama persis dengan yang ada di Jepang.

"Ada juga The Garden of the Lamb, taman doa dengan 14 pemberhentian Jalan Salib dan patung Yesus Bangkit, serta The Garden of Mary yaitu danau cantik dengan patung Bunda Maria di tengahnya," jelas Natalia.

Natalia menambahkan PIK 2 menghadirkan Taman Doa Our Lady of Akita sebagai penghormatan kepada Bunda Maria dan penyediaan fasilitas ibadah, serta memudahkan umat Katolik baik dari Indonesia maupun mancanegara untuk dapat berziarah, memanjatkan doa di taman doa ini.

"Kisah Our Lady of Akita akan selalu menjadi pengingat akan kekuatan iman dan kehadiran Ilahi yang abadi dalam hidup kita. Semoga Taman Doa Our Lady of Akita PIK 2, dapat menjadi berkat bagi banyak orang," kataya.

SPORT
Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Senin, 28 April 2025 | 22:50

Olahraga es tengah mengalami pertumbuhan yang cukup pesat di Indonesia, seiring meningkatnya minat masyarakat dalam aktivitas rekreasi hingga kompetisi.

WISATA
D’Coloni Space Cipondoh, Tempat Nongkrong Super Cozy dengan Live Musik

D’Coloni Space Cipondoh, Tempat Nongkrong Super Cozy dengan Live Musik

Senin, 28 April 2025 | 21:49

Jika bicara spot nongkrong super cozy yang wajib dikunjungi di Kota Tangerang, D’Coloni Space Cipondoh bisa jadi rekomendasi.

AYO! TANGERANG CERDAS
Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Jumat, 25 April 2025 | 13:22

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) melalui Direktorat Jenderal Guru, Tenaga Kependidikan, dan Pendidikan Guru (Dirjen GTK) menerbitkan kebijakan baru yang mewajibkan guru dari seluruh jenjang pendidikan

MANCANEGARA
Jepang Butuh Ratusan Ribu Tenaga Kerja, Warga Negara Indonesia Lebih Disukai 

Jepang Butuh Ratusan Ribu Tenaga Kerja, Warga Negara Indonesia Lebih Disukai 

Rabu, 23 April 2025 | 12:03

Di tengah sulitnya mencari pekerjaan di dalam negeri, Jepang justru membuka peluang kerja yang sangat besar bagi tenaga kerja asing, termasuk dari Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill