Connect With Us

Summarecon Serpong Hadirkan Hunian Premium 3 Lantai dengan Double High Ceiling, Terjual Lebih dari 50%

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 31 Oktober 2025 | 23:19

Summarecon Serpong meluncurkan Ardea, hunian mewah tiga lantai di kawasan The Springs Gading Serpong, Tangerang. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon Serpong) kembali meluncurkan hunian mewah di kawasan The Springs Gading Serpong, Tangerang dengan meluncurkan Ardea.

Hunian premium tiga lantai di Cluster Heron ini langsung menuai sukses besar di pasar, terbukti dengan ludesnya lebih dari 50% unit dari total 208 unit yang dipasarkan.

Daya tarik utama Ardea terletak pada inovasi desain arsitekturnya yang megah, material premium, dan kelengkapan teknologi terdepan, menjawab tingginya permintaan pasar akan hunian yang mengutamakan privasi dan gaya hidup modern.

 

Desain Megah dengan Double High Ceiling 6,8 Meter

Executive Director Summarecon Serpong, Albert Luhur menjelaskan Ardea menawarkan pengalaman tinggal yang berbeda melalui desain interior yang dramatis dan fungsional. 

Inovasi kuncinya adalah penerapan "Double High Ceiling" dengan ketinggian mencapai 6,8 meter.

"Ketinggian ganda ini tidak hanya menciptakan kesan ruang yang megah dan mewah, tetapi juga secara signifikan meningkatkan ventilasi dan sirkulasi udara di dalam rumah, menjadikannya terasa lebih segar dan nyaman," katanya, Jumat 31 Oktober 2025.

Inovasi desain juga tampak pada penggunaan bukaan kaca lebar dan skylight yang memungkinkan cahaya alami masuk dengan optimal.

Fasade hunian mengusung model modern luxury yang timeless dengan material full premium dan kaca Low E-Glass yang efektif meredam panas, serta carport yang dilengkapi kanopi kokoh dan elegan.

 

Hunian All-in: Harga Mulai Rp 5,3 Miliar hingga Smart Home

Ardea hadir dalam empat tipe, dengan luas bangunan mulai dari 248 hingga 359 meter persegi. Dibanderol mulai dari Rp 5,3 miliar (untuk ukuran 9x16) hingga Rp 13,6 miliar (untuk ukuran 11x19), Ardea menawarkan nilai lebih melalui kelengkapan fiturnya:

Setiap unit memiliki 5+1 kamar tidur dan dilengkapi dengan Skydeck sebagai ruang bersantai tambahan di lantai teratas. Lantai menggunakan marmer lokal maupun impor dan sanitary dari Kohler.

Lalu, dilengkapi Smart Home System canggih, termasuk Smart Door Lock dengan Face Recognition hingga instalasi EV Charging Ready.

Albert Luhur menegaskan Ardea dipersiapkan dengan matang untuk menjadi hunian berkualitas yang mengedepankan aspek privasi dan kemudahan akses.

"Tinggal di Ardea menjadi pilihan terbaik karena menawarkan ketenangan hingga gaya hidup sehat dan selaras," ujarnya, menyoroti lokasi istimewa yang dekat dengan berbagai fasilitas skala kota, The Springs Lake Park, dan akses tol utama.

NASIONAL
Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Kamis, 30 Oktober 2025 | 17:58

Pemerintah bersama Komisi VIII DPR RI akhirnya menyetujui besaran Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) tahun 1447 Hijriah/2026 Masehi sebesar Rp54.193.807 per jamaah.

KAB. TANGERANG
Gaji Menggiurkan, Ribuan Warga Kabupaten Tangerang Serbu Taiwan dan China Jadi Pekerja Migran

Gaji Menggiurkan, Ribuan Warga Kabupaten Tangerang Serbu Taiwan dan China Jadi Pekerja Migran

Jumat, 31 Oktober 2025 | 22:36

Minat masyarakat Kabupaten Tangerang untuk bekerja di luar negeri sebagai Pekerja Migran Indonesia (PMI) dilaporkan sangat tinggi.

TEKNO
Panduan Lengkap Cara Membaca Candlestick untuk Trader Futures

Panduan Lengkap Cara Membaca Candlestick untuk Trader Futures

Senin, 27 Oktober 2025 | 19:00

Memahami cara membaca candlestick adalah keterampilan dasar yang wajib dimiliki oleh setiap trader, terutama mereka yang terjun ke dalam dunia trading futures.

AYO! TANGERANG CERDAS
Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Minggu, 20 Juli 2025 | 11:19

Berdasarkan data terbaru dari Badan Pusat Statistik (BPS), Banten menjadi provinsi dengan jumlah mahasiswa aktif terbanyak di Indonesia, yakni sebanyak 1.687.634 mahasiswa per tahun 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill