Connect With Us

Mania is Back Satukan Supporter Persita Tangerang Menuju Liga 1

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 29 Januari 2020 | 12:04

Supporter Klub Sepakbola Persita Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

 

TANGERANGNEWS.com–Laskar Benteng Viola (LBV), komunitas supporter Klub Sepakbola Persita Tangerang melaksanakan Deklarasi Kami Bersatu 2020.

Deklarasi tersebut berlangsung di Gedung Darma Wanita Pendopo Kabupaten Tangerang, Jalan Kisamaun, Kota Tangerang. 

Acara deklarasi itu mengusung tagline Mania is Back, sebuah tagline untuk mempersatukan seluruh pendukung setia Persita Tangerang seperti masa jayanya dulu.

Supporter Klub Sepakbola Persita Tangerang.

Ketua Umum LBV Pusat M Soni mengaku tagline itu berupaya membangkitkan semangat dan mau bersatu padu bagi para pendukung fanatik Persita Tangerang yang tahun ini memasuki Liga 1.

"Kami ingin seluruh supporter Persita Tangerang bersatu dan bersama-sama mendukung klub kebanggaannya seperti masa jayanya dulu, Mania is Back," ungkapnya saat ditemui di Kawasan Kuliner Pasar Lama, Kota Tangerang, Selasa (28/1/2020) malam.

Seperti diketahui Persita Tangerang pernah mengalami kejayaannya di Liga Indonesia pada 2002 dengan menjadi runner-up Divisi Utama dikalahkan Persik Kediri.

Soni menambahkan, dirinya berkeinginan seluruh komunitas pendukung Persita Tangerang dapat bersatu dalam Laskar Benteng Viola (LBV) dan bersama-sama mendukung klub kebanggaan meraih prestasi gemilang di Liga 1 2020 mendatang.(RAZ/HRU)

KAB. TANGERANG
Komplotan Curanmor Todongkan Senpi saat Kepergok Beraksi di Curug

Komplotan Curanmor Todongkan Senpi saat Kepergok Beraksi di Curug

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:04

Beredar sebuah video yang memperlihatkan komplotan Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) yang menodongkan senjata api (senpi) di sebuah toko baju di Jalan Raya STPI, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang pada Jumat 9 Januari 2026 pukul 15.00 WIB.

BANDARA
Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:38

Sinergi antara Bea Cukai dan Subdit IV Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Mabes Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jaringan internasional.

NASIONAL
Berkendara Lawan Arah Bisa Dipenjara 5 Tahun

Berkendara Lawan Arah Bisa Dipenjara 5 Tahun

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:35

Masih berani melawan arah demi menghemat waktu beberapa menit? Sebaiknya pikirkan berkali-kali. Selain mempertaruhkan nyawa, tindakan ceroboh ini bisa menyeret Anda ke balik jeruji besi hingga 5 tahun penjara.

TANGSEL
Pemkot Tangsel Tambah Bantuan Logistik 50 KK Terdampak TPA Cipeucang

Pemkot Tangsel Tambah Bantuan Logistik 50 KK Terdampak TPA Cipeucang

Minggu, 11 Januari 2026 | 10:56

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menambah volume bantuan logistik bagi warga yang tinggal di zona terdampak langsung Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill