Connect With Us

Pendaftaran Tahap III POPDA XI Banten di Kota Tangerang Dibuka

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 25 April 2024 | 01:31

Website pendaftaran POPDA XI Provinsi Banten 2024. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Menjelang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XI Banten yang akan dihelat di Kota Tangerang pada 8 Juni 2024 mendatang, proses pendaftaran bagi para peserta masih dibuka.

Saat ini, proses pendaftaran telah masuk tahap III atau entry by name.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Tangerang Kaonang mengatakan, pendaftaran tahap III masih dibuka hingga 30 April 2024.

Para calon peserta juga cukup mengakses dan mendaftarkan diri melalui website POPDA XI Banten di https://popda.bantenprov.go.id.

"Cara pendaftaran, venue, cabang olahraga, hingga jadwal pertandingan dapat diakses di sana. Jadi, para calon peserta mudah mengakses berbagai informasi dari satu pintu saja," ungkapnya, Rabu 24 April 2024.

Kaonang berharap, POPDA XI Banten ini dapat berjalan dengan lancar tanpa hambatan. Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk hadir dan mendukung atlet Kota Tangerang saat bertanding.

"Mudah-mudahan, semua berjalan lancar dan Kota Tangerang sebagai tuan rumah dapat menjadi juara umum. Mari sama-sama kita sukseskan POPDA XI Banten di Kota Tangerang," tutupnya.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

OPINI
Kandang Setan di Kota Akhlak

Kandang Setan di Kota Akhlak

Rabu, 21 Januari 2026 | 17:52

Tangerang dengan stempel "Akhlakul Karimah"-nya itu ibarat seorang pria yang pakai setelan jas rapi dan wangi parfum surga, tapi diam-diam menyembunyikan luka borok bernanah di balik celananya.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill