Connect With Us

Sedang main judi, Ibu-ibu di Gang Darussalam ditangkap

Keating | Senin, 1 Desember 2014 | 18:06

Sedang main judi, Ibu-ibu di Gang Darussalam ditangkap (Dira Derby / TangerangNews)

TANGERANG SELATAN-Aksi perjudian yang merupakan penyakit masyarakat masih menjamur. Bahkan pelakunya adalah ibu rumah tangga.   Empat tersangka yang tertangkap tangan oleh petugas kepolisian adalah  warga Kedaung, Pamulang.

 Mereka tertangkap tangan sedang asik main judi jenis kartu remi di rumah salah seorang tersangka yang berinisial MY, di Gang Darussalam, Kedaung, Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Penangkapan dilakukan,  setelah warga sekitar rumah tersangka resah atas lapak judi yang digelar oleh pelaku. Akhirnya, warga mengadukannya kepada petugas  Polsek Pamulang.

Tak lama kemudian, petugas polisi berpakaian preman diterjunkan untuk mengecek kebenaran laporan warga tersebut. Dan benar saja,  saat penggerebekan terdapat empat orang sedang bermain judi remi.

"Penggerebekan judi dilakukan setelah pihak polsek mendapat laporan dari warga Gang Darussalam pada siang hari.  Kami dapati empat orang, dua orang laki-laki dan dua orang ibu-ibu sedang bermain kartu remi dengan uang pasangan Rp 5.000," ujar Kapolsek Pamulang, Kompol Doddy F. Sanjaya.

Dari rumah MY, polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa uang judi sebanyak Rp200 ribu.   Rinciannya adalah, uang pecahan satu lembar Rp50 ribu,  lima lembar Rp20 ribu,  satu lembar Rp10 ribu dan delapan lembar Rp5 ribu dan satu set kartu remi.

Sementara itu, Menurut MY  kepada wartawan, dirinya yang sehari-hari menjadi ibu rumah tangga, hanya iseng bermain judi.  "Saya iseng saja main judi, buat hilangkan suntuk. Ternyata lagi asik main digerebek sama polisi. Kebetulan juga pas lagi ada temen-temen saya," ujarnya dengan nada lemas.

Keempat orang yang berhasil digelandang ke Mapolsek Pamulang masing-masing berinisial MY, KT , FR dan EK. “Mereka didakwa dengan Pasal 303 KUHP tentang perjudian dengan ancaman maksimal 10 tahun penjara,” tutup Kapolsek.
 
PROPERTI
Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Rabu, 30 April 2025 | 16:21

Paramount Petals mengundang masyarakat untuk hadir dalam event Property Expo 2025 yang berlangsung pada 29 April hingga 11 Mei 2025 di Center Atrium lantai LG Supermal Karawaci Tangerang.

TEKNO
Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Minggu, 27 April 2025 | 21:20

Kemajuan teknologi telah merubah aktivitas manusia. Berkat teknologi semua kegiatan menjadi lebih mudah. Begitu juga dalam transaksi atau bisnis. Saat ini kamu bisa mengelola manajemen perusahaan hanya dengan aplikasi kasir.

BISNIS
Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Selasa, 29 April 2025 | 19:55

PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank) melanjutkan kinerja positif dengan mencatatkan laba bersih sebesar Rp87,83 miliar dalam Laporan Keuangan Kuartal I tahun 2025.

SPORT
Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Senin, 28 April 2025 | 22:50

Olahraga es tengah mengalami pertumbuhan yang cukup pesat di Indonesia, seiring meningkatnya minat masyarakat dalam aktivitas rekreasi hingga kompetisi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill