Connect With Us

Gitaris Wali Ingin Adopsi Bayi yang Dibuang di Tangsel

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 24 Januari 2017 | 18:00

Gitaris Band Wali, Apoy, hendak mengadopsi bayi perempuan yang ditemukan di belakang SPBU Pondok Villa Regency, Pondok Kacang Timur, Tangerang Selatan pada Senin (23/1/2017). (@tangerangnews 2017 / Rangga A Zuliansyah)


TANGERANGNews.com-Gitaris Band Wali, Apoy, hendak mengadopsi bayi perempuan yang ditemukan di belakang SPBU Pondok Villa Regency, Pondok Kacang Timur, Tangerang Selatan pada Senin (23/1/2017).


Hal itu pun diungkapkan langsung oleh Kapolsek Pondok Aren Kompol Indra Ranudikarta, Selasa (24/1/2017). Menurutnya, keberadaan bayi perempuan tersebut banyak diminati masyarakat untuk diadopsi. Satu di antaranya yakni musisi Apoy.


Apoy mendatangi Mapolsek Pondok Aren yang tengah menangani kasus penemuan bayi itu. "Iya, banyak yang datang ke sini untuk menanyakan bayi yang ditemukan kemarin. Termasuk Apoy, dia berniat untuk merawat bayi itu," ujar Indra.

Indra menjelaskan selain Apoy, masih banyak lagi masyarakat yang berminat untuk merawat bayi mungil ini. Berbagai kalangan mulai dari warga biasa, pejabat, bahkan selebriti.

"Kalau untuk mengadopsi, harus sesuai dengan prosedur yang ada," ujar Indra.

Menurut Indra, bayi itu hingga kini masih dalam perawatan di Puskesmas Pondok Aren. Setelah itu jajarannya akan berkoordinasi dengan pihak Dinas Sosial terkait perkara tersebut.

"Alhamdulillah kondisi bayi sudah mulai membaik. Besok rencananya juga sudah dibolehkan pulang dari Puskemas dan diurus pihak Dinas Sosial," kata Indra.

TEKNO
Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Minggu, 27 April 2025 | 21:20

Kemajuan teknologi telah merubah aktivitas manusia. Berkat teknologi semua kegiatan menjadi lebih mudah. Begitu juga dalam transaksi atau bisnis. Saat ini kamu bisa mengelola manajemen perusahaan hanya dengan aplikasi kasir.

HIBURAN
Masih Ingat? 7 Tren Kuliner yang Pernah Viral di Indonesia Tapi Kini Sulit Ditemukan 

Masih Ingat? 7 Tren Kuliner yang Pernah Viral di Indonesia Tapi Kini Sulit Ditemukan 

Selasa, 29 April 2025 | 08:40

Setiap tahun, dunia kuliner di Indonesia selalu diramaikan oleh tren baru yang kreatif dan menggugah selera. Inovasi rasa dan tampilan terus bermunculan dari tangan-tangan kreatif pecinta kuliner.

KOTA TANGERANG
Hore, Transportasi Umum untuk Pelajar di Kota Tangerang Digratiskan 

Hore, Transportasi Umum untuk Pelajar di Kota Tangerang Digratiskan 

Jumat, 2 Mei 2025 | 11:55

Pemerintah Kota (Pemkot) resmi meluncurkan layanan “Angkutan Perkotaan Gratis untuk Pelajar”.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill