Connect With Us

Tega! Bayi Baru Lahir Dibuang di Ciputat

Yudi Adiyatna | Sabtu, 24 November 2018 | 18:08

Sosok bayi laki-laki yang ditemukan warga di Kelurahan Cempaka Putih, Kecamatan Ciputat Timur, Sabtu (24/11/2018). (TangerangNews/2018 / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com-Sesosok bayi laki-laki ditemukan warga tergeletak dipinggir jalan Gang Bacang RT 03/09 Kelurahan Cempaka Putih, Kecamatan Ciputat Timur, Sabtu (24/11/2018).

Bayi malang tersebut diduga telantarkan karena hasil hubungan gelap.

Kasat Reskrim Polres Tangsel AKP Alexander Yurikho, mengatakan bayi tersebut pertama kali ditemukan pukul 08.30 WIB pagi oleh seorang warga yang merasa curiga melihat sebuah kardus. Kardus yang terbungkus plastik berwarna putih tengah dikerubungi oleh lalat. 

"Setelah dibuka ternyata di dalamnya terdapat mayat bayi yang berjenis kelamin laki-laki," tutur Alex, Sabtu (24/11/2018).

Alex menyebut,  bayi malang tersebut kemungkinan baru dilahirkan, karena jasad bayi tersebut pun terbungkus dan kain batik berwarna coklat serta kain sprei berwarna biru.

"Masih terdapat tali pusarnya," terang Alex.

Jasad bayi tak berdosa itu pun kemudian oleh pihak kepolisian langsung dibawa ke Rumah Sakit Umum (RSU) Tangsel untuk dilakukan visum.

"Sesuai prosedur nanti akan dilakukan visum dan pengenalan identitas, untuk proses identifikasi jika orangtuanya dapat kita amankan," terang Alex.

Polisi tengah menyelidiki kasus tersebut untuk mengungkap pelaku yang tak bernurani itu, karena tak memiliki rasa kasih serta kemanusiaan.

"Pelakunya masih kita cari," tukas Alex.(RMI/HRU)

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

SPORT
Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Senin, 28 April 2025 | 22:50

Olahraga es tengah mengalami pertumbuhan yang cukup pesat di Indonesia, seiring meningkatnya minat masyarakat dalam aktivitas rekreasi hingga kompetisi.

AYO! TANGERANG CERDAS
Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Jumat, 25 April 2025 | 13:22

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) melalui Direktorat Jenderal Guru, Tenaga Kependidikan, dan Pendidikan Guru (Dirjen GTK) menerbitkan kebijakan baru yang mewajibkan guru dari seluruh jenjang pendidikan

WISATA
Besok Ada Tradisi Seba Baduy 2025, Ini Rangkaian Jadwalnya

Besok Ada Tradisi Seba Baduy 2025, Ini Rangkaian Jadwalnya

Kamis, 1 Mei 2025 | 21:07

Berdasarkan informasi, tradisi tahunan ini akan diikuti 1.750 warga suku Baduy mulai Jumat, 2 Mei 2025, hingga Sabtu, 3 Mei 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill