Connect With Us

Gaet Pemilih Milenial, KPU Tangsel Gelar Konser Musik di Serpong

Rachman Deniansyah | Sabtu, 9 Maret 2019 | 15:29

Tampak para narasumber dalam Kegiatan sosialisasi Pemilu 2019 di Taman Jajan BSD, Jalan Palm Anggur, Rawabuntu, Serpong, Tangsel, Sabtu (9/3/2019). (TangerangNews/2019 / Rachman Deniansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tangerang Selatan (Tangsel) kembali menggelar sosialisasi Pemilu 2019 di Taman Jajan BSD, Jalan Palm Anggur, Rawabuntu, Serpong, Tangsel, Sabtu (9/3/2019).

Dalam sosialisasi bertajuk 'Konser Musik, Pemilih Berdaulat Negara Kuat' itu, KPU Tangsel membidik partisipasi pemilih dari kelompok milenial.

Selain pagelaran musik, kegiatan juga diisi dengan bincang-bincang (talk show) dengan narasumber yang mumpuni, salah satunya Direktur Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem), Titi Anggraini.

Pantauan TangerangNews, selain dihadiri kaum milenial, hadir juga Bawaslu Tangsel, Relawan Demokari (Relasi) KPU Tangsel, Organisasi Kepemudaan (OKP) serta perwakilan partai politik.

Kegiatan sosialisasi Pemilu 2019 di Taman Jajan BSD, Jalan Palm Anggur, Rawabuntu, Serpong, Tangsel, Sabtu (9/3/2019).

Ketua KPU Tangsel Bambang Dwitoro menjelaskan, acara tersebut merupakan upaya KPU dalam meningkatkan partisipasi pemilih. Hal ini dilakukannya karena pada perhelatan demokrasi prosedural sebelumnya, Tangsel belum pernah mencapai persentase partisipasi pemilih sebagaimana ditargetkan saat ini, yakni sebesar 77,5 persen. 

"Karena di Tangsel belum pernah mencapai 77,5 persen. Pada pemilihan Calon Legislatif (Caleg) tahun 2014 hanya sebesar 67 persen, kemudian pada pemilihan Presiden sebesar 69 persen, kemudian menurun ketika pemilihan Walikota pada tahun 2015 sebesar 57 persen, dan terakhir pada pemilihan Gubernur serentak pada tahun 2017 sebesar 62 persen," bebernya. 

Bambang menambahkan, karena target tersebut, maka pihaknya pun terus berupaya agar partisipasi pemilih di Tangsel dapat meningkat. Berbagai kegiatan akan terus dihelat jelang 17 April mendatang.

"Dalam satu bulan minimal mereka mengadakan 2 atau 3 acara yang besar," ucapnya.

Sementara Direktur Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem), Titi Anggraini, mengatakan, dengan jargon KPU yang berbunyi 'Pemilih Berdaulat, Negara Kuat' memiliki makna bahwa rakyat memiliki kekuasaan tertinggi dalam Pemilu. 

"Dalam konteks pemilu kekuasaan seperti apa, yaitu kekuasaan untuk memutuskan secara bebas siapa yang akan ia kehendaki menjadi orang yang akan menjadi wakil-wakilnya," jelas Titi. 

Oleh karenanya, untuk mewujudkan hal itu, lanjut Titi, perlu ada sosialisasi seperti yang dilakukan oleh KPU saat ini.

Masih menurut Titi, untuk mewujudkan kebebasan memilih, rakyat perlu diberikan pemahaman dan pengetahuan soal kepemiluan. 

"Ada dua informasi yang harus mereka pahami, pertama bagaimana proses penyelenggaraan pemilu, dan kedua adalah informasi atau pengetahuan soal para kandidat atau calon," tukasnya.(RMI/HRU)

BISNIS
Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Selasa, 29 April 2025 | 19:55

PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank) melanjutkan kinerja positif dengan mencatatkan laba bersih sebesar Rp87,83 miliar dalam Laporan Keuangan Kuartal I tahun 2025.

KAB. TANGERANG
Balita di Tangerang Dibakar Pacar Ibunya Hanya karena Hubungan Tidak Direstui

Balita di Tangerang Dibakar Pacar Ibunya Hanya karena Hubungan Tidak Direstui

Kamis, 1 Mei 2025 | 22:08

Polisi mengungkap motif Heri Budiman, 38, membunuh dan membakar balita usia 5 tahun inisial MA di kontrakan wilayah Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang.

TEKNO
Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Minggu, 27 April 2025 | 21:20

Kemajuan teknologi telah merubah aktivitas manusia. Berkat teknologi semua kegiatan menjadi lebih mudah. Begitu juga dalam transaksi atau bisnis. Saat ini kamu bisa mengelola manajemen perusahaan hanya dengan aplikasi kasir.

PROPERTI
Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Rabu, 30 April 2025 | 16:21

Paramount Petals mengundang masyarakat untuk hadir dalam event Property Expo 2025 yang berlangsung pada 29 April hingga 11 Mei 2025 di Center Atrium lantai LG Supermal Karawaci Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill