Connect With Us

Dipadati Warga, Air Terjun Mini Situ Lengkong Ditutup Sementara

Rachman Deniansyah | Sabtu, 20 Juni 2020 | 19:04

Lokasi air terjun situ Lengkong saat disegel untuk sementara oleh Satpol PP Kota Tangsel. (Istimewa / Satpol PP Tangsel.)

 

TANGERANGNEWS.com-Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tangerang Selatan menutup sementara lokasi belakangan menjadi tempat wisata warga, yakni air terjun yang terletak di Situ Lengkong yang berlokasi diantara Kelurahan Lengkong Karya dan Lengkong Wetan, Serpong, Tangsel.

Lokasi yang dijadikan warga untuk melepas penat atau bersantai itu akhir-akhir ini selalu ramai oleh para pelancong dari berbagai wilayah. Akibatnya, kerumunan orang pun tak dapat dihindari, meski Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) masih berlaku di Tangsel.

Lokasi air terjun situ Lengkong saat disegel untuk sementara oleh Satpol PP Kota Tangsel.

Kerumunan warga itulah yang dijadikan alasan Satpol PP untuk menutup wisata dadakan tersebut, Rabu (17/6/2020) lalu. 

"Kami tutup sementara, karena terlalu ramai dan banyak kerumunan," ujar Kepala Seksie Penyelidikan dan Penyidikan Satpol PP Kota Tangsel Muksin Al Fachry saat dihubungi, Sabtu (20/6/2020).

Penutupan itu bertujuan agar tak ada lagi orang yang berkerumun di tengah PSBB Jilid V ini. Hal tersebut sesuai dengan Peraturan Wali Kota Nomor 13 Tahun 2020 tentang Pelaksanaan PSBB yang bertujuan mencegah adanya penyebaran COVID-19. 

"Kami segel, sampai nanti PSBB ini selesai. Tempat wisata itu kami segel dengan garis gugus tugas atau gugus line," tuturnya. 

"Pas nyegel, lokasi lagi ramai. Kami edukasi masyarakat agar jangan ke lokasi dan tetap pakai masker," pungkasnya.

BANTEN
Tangani Radiasi Cesium-137 di Cikande, Pemprov Banten Relokasi Warga Targetkan Dekontaminasi 2 Bulan

Tangani Radiasi Cesium-137 di Cikande, Pemprov Banten Relokasi Warga Targetkan Dekontaminasi 2 Bulan

Senin, 13 Oktober 2025 | 21:10

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten bersama Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Bahaya Radiasi Radionuklida Cesium-137 (Cs-137) mengambil langkah taktis dan terukur untuk menuntaskan masalah radiasi di kawasan Modern Cikande, Kabupaten Serang.

BISNIS
BTPN Syariah Berangkatkan Ibu-ibu Rajeg Tangerang ke Tanah Suci Berkat Terapkan Prinsip BDKS

BTPN Syariah Berangkatkan Ibu-ibu Rajeg Tangerang ke Tanah Suci Berkat Terapkan Prinsip BDKS

Rabu, 1 Oktober 2025 | 23:36

Sembilan nasabah perempuan dari Sentra Cilongok 6 New di Desa Daon, Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, dikejutkan dengan kabar bahagia, mereka mendapatkan hadiah umrah gratis dari Bank BTPN Syariah.

KOTA TANGERANG
14 Oktober Gerakan Pangan Murah Digelar di Tiga Puskesmas, Ini Daftar Harganya

14 Oktober Gerakan Pangan Murah Digelar di Tiga Puskesmas, Ini Daftar Harganya

Senin, 13 Oktober 2025 | 21:25

Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Tangerang kembali menggelar program Gerakan Pangan Murah (GPM) untuk membantu warga mendapatkan bahan pokok dengan harga lebih terjangkau, pada Selasa, 14 Oktober 2025, di tiga lokasi puskesmas.

AYO! TANGERANG CERDAS
Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Minggu, 20 Juli 2025 | 11:19

Berdasarkan data terbaru dari Badan Pusat Statistik (BPS), Banten menjadi provinsi dengan jumlah mahasiswa aktif terbanyak di Indonesia, yakni sebanyak 1.687.634 mahasiswa per tahun 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill