Connect With Us

Sabet Juara MTQ 7 Kali Berturut-turut, Kafilah Tangsel Raup Bonus

Rachman Deniansyah | Selasa, 28 Desember 2021 | 18:15

Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie memberikan penghargaan kepada para Kafilah. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota Tangerang Selatan memberikan penghargaan berupa uang pembinaan bagi ratusan kafilah yang kembali berhasil menjuarai perlombaan MTQ tingkat Provinsi Banten, Selasa, 28 Desember 2021. 

Prestasi para kontingen merupakan capaian yang fantastis karena dengan kemenangan ini Tangsel kembali membawa pulang piala untuk ketujuh kalinya secara berturut-turut. 

Hadiah berupa uang pembinaan senilai jutaan rupiah tersebut pun langsung diserahkan Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie. ”Bonus yang diberikan terhadap masing-masing peserta sebesar Rp5.000.000,” ujar Benyamin seusai menyerahkan penghargaan kepada para Kafilah. 

Pemberian uang pembinaan tersebut, kata Benyamin, merupakan bentuk apresiasi yang diberikan pemerintah kepada seluruh peserta. 

Sebab, dengan kerja kerasnya nama Tangsel kembali harum di tanah Banten selama tujuh kali berturut-turut. Hal itu tentu merupakan capaian yang luar biasa bagi kota madya termuda se-Banten ini. 

"Tangsel satu-satunya kota yang bisa meraih seperti itu se-Indonesia, atau bahkan bisa saja se-dunia. Ini merupakan sistem yang baik, generasi berjalan lancar, “ ucap Benyamin.

Hal ini, menurut dia, juga bisa menjadi contoh bagi yang lain, seperti ibu-ibu PKK atau KONI, dan lainnya. “Karena proses pelatihan yang dilakukan LPTQ sudah membuktikan bahwa sangat sukses,” ujarnya. 

Sementara Ketua Umum LPTQ sekaligus Sekretaris Daerah Kota Tangsel, Bambang Noertjahjo menyampaikan apresiasinya kepada kontingen yang sudah membuat Kota Tangsel meraih juara selama tujuh kali berturut-turut ini.

Dia meyakini bahwa dengan Tangsel kembali meraih juara maka membuat daerah lain berupaya untuk meningkatkan kualitasnya. "Sehingga MTQ pada periode selanjutnya tentu akan lebih menantang dan lebih sulit,” ujarnya.

BISNIS
Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Kamis, 22 Januari 2026 | 15:01

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) resmi mengumumkan perpindahan Kantor Cabang (KC) Tangerang 4 Tigaraksa ke lokasi baru yang lebih strategis, demi memberikan pelayanan yang lebih prima dan nyaman bagi nasabah.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill