Connect With Us

Tersangkut Kontainer, Kabel Listrik Jatuh Timpa Pemotor hingga Luka Parah di Serpong Tangsel

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 11 Januari 2024 | 21:02

Pemotor luka parah tertimpa kabel listrik yang jatuh akibat tersangkut truk kontainer, Kamis 11 Januari 2023, dini hari. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Seorang pemotor luka parah akibat tertimpa kabel jauh di Jalan Raya Serpong Km 7, Pakulonan, Kecamatan Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Kamis 11 Januari 2024, dini hari.

Peristiwa yang terjadi pada pukul 03.00 WIB itu, menimpa korban bernama Muhammad Zibral, 20, warga Asal Ciampea, Kabupaten Bogor.

Berdasarkan informasi, insiden tersebut terjadi akibat kabel listrik yang melintang di atas jalan tersangkut truk kontainer ketika melintas di lokasi.

Lalu, kabel listrik jatuh hingga menimpa mobil boks dan pemotor yang berada di belakang truk tersebut.

"Kabel itu ketarik kontainer sampai putus dan jatuh mengenai mobil saya sama pemotor. Korban jatuh sampai tidak bisa bangun karena luka parah," jelas Aan, sopir boks.

Korban kemudian dibawa ke RSUD Tangerang Selatan untuk mendapat pertolongan medis.

KAB. TANGERANG
Bahas Pemangkasan TKD di Rakor Nasional, Pemkab Tangerang Siap Lepas Ketergantungan Pusat

Bahas Pemangkasan TKD di Rakor Nasional, Pemkab Tangerang Siap Lepas Ketergantungan Pusat

Selasa, 28 Oktober 2025 | 12:59

Isu pemangkasan dana Transfer Keuangan Daerah (TKD) menjadi pokok pembahasan krusial dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Sinkronisasi Program dan Kegiatan Pusat-Daerah Tahun 2025 di Jatinangor, Sumedang, pada 26 hingga 29 Oktober 2025.

BANDARA
Tarif Bandara Diskon 50% saat Periode Nataru 2026, Tiket Mudik Bakal Lebih Murah

Tarif Bandara Diskon 50% saat Periode Nataru 2026, Tiket Mudik Bakal Lebih Murah

Kamis, 23 Oktober 2025 | 14:18

Masyarakat yang berencana mudik atau berlibur menggunakan pesawat pada periode Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2026, mendapat kabar sangat gembira.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill